Find Us On Social Media :

Misteri Aokigahara yang Menyeramkan, Hutan Bunuh Diri di Jepang, Dipasangi Papan Peringatan untuk Batalkan Niat Buruk Para Pengunjung

By K. Tatik Wardayati, Kamis, 4 November 2021 | 16:15 WIB

Hutan Aokigahara di Jepang, hutan tempat bunuh diri.

Intisari-Online.com – Pernahkah Anda mendengar tentang sebuah tempat yang sempurna untuk meninggalkan dunia yang fana ini alias mati?

Hutan Aokigahara di Jepang adalah salah satunya!

Meski kedengarannya aneh, tapi memang benar bahwa Aokigahara adalah tempat yang populer untuk bunuh diri.

Menurut statistik sejak tahun 1988, menunjukkan bahwa setiap tahun sekitar 100 orang bunuh diri di tempat itu.

Baca Juga: Gunakan Nyawa Manusia Sebagai Tumbalnya, Inilah Keganasan Militer Jepang Cuma Butuh Satu Orang Sudah Mampu Tenggelamkan Satu Kapal Perang Amerika, Namun Bayarannya Nyawa Manusia

Pada tahun 2010 saja, ada sekitar 247 percobaan bunuh diri, 54 di antaranya berhasil.

Hutan Aokigahara adalah tempat paling populer kedua di dunia untuk bunuh diri.

Sementara, tempat pertama paling populer untuk bunuh diri diduduki oleh Jembatan Golden Gate, San Francisco.

Lokasi Aokigahara terletak di dasar Barat Laut dari Gunung Fuji yang ikonik di Jepang.

Baca Juga: Tak Terpecahkan Menjadi Misteri Sepanjang Sejarah, Teka-teki Penyebab Kematian Cleopatra Coba Dibongkar Para Ilmuwan, Benarkah Firaun Terakhir Mesir Bunuh Diri dengan Ular?