Find Us On Social Media :

Pantas Videonya Sampai Sempat Bikin Murka Warga Seantero Bumi, Tentara AS Punya Rekam Jejak Mengerikan Soal 'Mengangkut' Bayi dari Negara yang Ditinggalkannya

By Ade S, Senin, 23 Agustus 2021 | 06:15 WIB

Kolase Bayi di Afghanistan dan Operasi Babylift

Intisari-Online.com - Sebuah video yang menunjukkan seorang bayi diserahkan seorang ibu ke pada tentara Amerika Serikat (AS) di Afghanistan viral di media sosial.

Cara tentara AS mengangkat bayi tersebut melewati dinding pagar berduri membuatnya menjadi begitu dramatis.

Beberapa orang juga menganggap cara tentara tersebut menarik bayi terlalu kasar, seperti hanya mengangkut suatu barang.

Momen tersebut terekam tepat di antara kerumunan warga Afghanistan yang sedang berusaha untuk melarikan diri dari negaranya.

Baca Juga: Berangkat Selepas Sholat Subuh, Beginilah Cerita Tim Evakuasi TNI AU Selamatkan WNI dari Kekacauan di Afghanistan, Meraba dalam Kegelapan Tak Jadi Rintangan

SepertiThe Independent Kamis (19/8/2021), beberapa ibu di Afghanistan memang terlihat menyerahkan bayi-bayi mereka kepada tentara yang berjaga di Bandara Kabul.

“Para ibu itu putus asa, mereka dipukuli Taliban. Mereka meneriakkan 'selamatkan bayi saya!' dan melemparkan bayi-bayi mereka pada kami. Mereka meminta kami para tentara untuk membawa bayi-bayi mereka,” ujar seorang tentara Inggris menggambarkan peristiwa itu.

Melihat banyaknya perhatian juga komentar terkait video viral tersebut, Juru Bicara Pentagon John Kirby pun akhirnya harus memberi penjelasan.

Menurutnya, seperti dilansir kompas.com Sabtu (21/8/2021), bayi dalam video tersebut diangkat tentara AS karena sedang berada dalam kondisi sakit.

Baca Juga: Bak Menari di Atas Penderitaan Warga Afghanistan, Ternyata Negara Terdekat Mereka Inilah yang Gelonggongkan Dana Segar dan Bahkan Beri Kehidupan Layak Anggota Taliban untuk Bisa Hancurkan Afghanistan