Find Us On Social Media :

Pantesan China Sumringah Gara-Gara Kemenangan Taliban, Rupanya Situasi Ini Dimanfaatkan Negeri Panda Untuk Membuat Amerika Makin Kena Mental Akibat Kegagalannya di Afghanistan

By Afif Khoirul M, Sabtu, 21 Agustus 2021 | 16:47 WIB

Presiden China Xi Jinping

Intisari-online.com - Kekalahan Afghanistan atas Taliban tampaknya dimanfaatkan China sebaik-baiknya.

Bahkan cara China memanfaatkan situasi krisis di Afghanistan dikecam oleh Amerika dan sekutunya.

Mantan Penasihat Kemanan Nasional AS, Robert O'Brien memperingatkan bahwa China ingin mengintimidasi Taiwan dengan gambar-gambar yang keluar dari Afghanistan.

Ini membuat Amerika makin kena mental dan merusak kepercayaan di Amerika.

 Baca Juga: Blingsatan Indonesia Punya Ladang Minyak yang Kaya Raya, China Tiba-tiba Datang dan Persulit Pengeboran Lepas Pantai Indonesia di Natuna, Ternyata Negara Ini yang Diincar China

Menurut Daily Express, Sabtu (21/8/21), O'Brien mengecam "perang psikologis" yang datang dari Beijing atas krisis Afghanistan.

Dia mengatakan kepada Presenter Fox News, Larry Kudlow, AS perlu mengirim "pesan kuat dengan cepat" ke sekutu Pasifik mereka dan China.

"Orang Cina benar-benar menggetarkan pedang," kata Presenter Bisnis Fox News.

"Saat ini mereka mengolok-olok kita dan bencana di Afghanistan dan mereka seperti mengatakan kepada orang-orang: Anda tidak bisa benar-benar mengharapkan Amerika lagi," katanya.

Baca Juga: Orang-orang Kaya di China Resah, Presiden Xi Jinping Keluarkan Rencana Baru Redistribusi Kekayaan untuk Mengatasi Kesenjangan