Find Us On Social Media :

Tanpa 'Babibu' Selesai Tes 11 Juta Warga Wuhan Hanya dalam 5 Hari, Bukan Pertama Kali Ternyata Ini Cara Jitu China Melakukan Tes Covid-19

By Khaerunisa, Senin, 9 Agustus 2021 | 11:35 WIB

ilustrasi tes covid-19

Baca Juga: Momen-momen Penting dalam Proses Sidang Resmi yang Dilaksanakan BPUPKI

Pada bulan Mei 2020, China juga menguji seluruh kota Wuhan.

Saat itu, negara ini telah dianggap berhasil mengendalikan virus ketika negara-negara lain menghadapi tingginya kasus infeksi Covid-19.

Sementara pada bulan Oktober 2020, kota tes serempak dilakukan di Kota Quingdao, China, setelah muncul 12 kasus positif Covid-19 di kota itu.

Mampu menguji banyak warganya dalam waktu kurang dari seminggu, bagaimana China melakukannya?

Baca Juga: Muncul Secara Tiba-tiba, 5 Tanda-tanda Kehamilan Ini Sering Bikin Ibu Hamil Panik, Padahal Ini Artinya

Melansir BBC, China melakukannya dengan membuka ratusan pusat pengujian dengan ribuan staf yang terlibat. Titik-titik tes tersebut dibuka dari pagi hingga malam hari.

Bukan hanya itu, mereka memobilisasi tim untuk menguji orang cacat, orang tua dan mereka yang rentan di rumah mereka sendiri.

Sementara salah satu cara jitu mereka mempercepat proses tes adalah dengan menggunakan batch- atau pool-testing.

Dalam proses ini, batch antara lima dan 10 sampel diuji.