Find Us On Social Media :

Bisa Dikira Pilek Musiman, Ini Gejala Covid-19 Varian Delta yang Telah menginfeksi Ratusan Orang di Indonesia

By Khaerunisa, Minggu, 27 Juni 2021 | 11:55 WIB

Gejala Covid-19 varian delta.

Baca Juga: Konsep Pancasila sebagai Sistem Filsafat Menurut Para Ahli

Varian Delta Plus, Muncul sebagai Mutasi Varian Delta

Setelah varian delta, kini muncul mutasi dari varian tersebut, yang disebut Delta Plus dan mulai mengkhawatirkan para pakar global.

India telah memperhatikan varian Delta Plus dengan ada kekhawatiran bahwa varian ini berpotensi lebih menular.

Menteri Kesehatan India mengatakan sejumlah penelitian menunjukkan varian yang disebut Delta plus atau dikenal sebagai AY.1, lebih mudah menyebar, lebih mudah menempel di sel paru-paru.

Serta berpotensi kebal terhadap terapi antibodi monoklonal juga infus antibotik intravena untuk menetralisir virus.

Baca Juga: Sejak Penggulingan Kediktatoran Soeharto, Orang Papua Barat Jadi Punya Otoritas, Tapi 'Kerusuhan' Ini Justru Muncul dari Elitnya Sendiri

Setidaknya 16 sampel tersebut ditemukan di Maharasthra, satu dari negara bagian yang paling terdampak pandemi Covid-19, seperti yang dilansir dari BBC Indonesia pada Kamis (24/6/2021).

Varian Delta plus juga telah ditemukan di 9 negara lainnya, yaitu Amerika Serikat, Inggris, Portugal, Swiss, Jepang, Polandia, Nepal, Rusia dan China.

Namun, ahli terkemuka virologi mempertanyakan pengkategorian Delta plus sebagai "varian yang mengkhawatirkan".

Mereka mengatakan belum ada data yang membuktikan bahwa varian tersebut lebih mudah menyebar atau lebih mematikan dibandingkan varian lainnya.