Find Us On Social Media :

Bukan India, China, Atau Amerika Serikat, Ternyata Inilah Wilayah Paling Mematikan di Dunia Akibat Covid-19, Padahal Jarang Diberitakan

By Afif Khoirul M, Kamis, 27 Mei 2021 | 16:05 WIB

Penyuntikan vaksin Covid-19 AstraZeneca

Ini juga wilayah dengan angka kematian tertinggi akibat pandemi per kapita di dunia, menurut NBC News.

Dari pegunungan tinggi Bolivia hingga megacity Sao Paulo di Brasil, pandemi membebani sistem kesehatan negara-negara dengan gelombang infeksi besar-besaran.

Di Peru, negara yang paling parah terkena dampak di kawasan itu, pasien Covid-19 terbaring tewas di koridor rumah sakit di ibu kota, Lima.

Jauh di dalam hutan Amazon Brasil, banyak orang di ibu kota Manaus meninggal di rumah karena kekurangan oksigen untuk menopang kehidupan.

Sementara jumlah kasus baru cenderung menurun di Eropa dan Amerika Utara, dan tetap sama di Afrika.

Amerika Selatan adalah satu-satunya wilayah di dunia di mana tingkat infeksi baru meningkat pesat per populasi dan lebih tinggi.

Baca Juga: Miris! Pinggiran Sungai Gangga Jadi Pemakaman Dadakan, Pemerintah India Sebut Fenomena Itu Tak Terkait Covid-19, Tetapi Penduduk Sekitar Beri Kesaksian Begini