Find Us On Social Media :

Muncul Kelompok Masyarakat yang Kian Hari Kian Lupa Diri, Populasi Palestina Kini Berada di Titik Nadir, Bahkan Jumlah Segera Disalip Warga Yahudi Israel

By Ade S, Sabtu, 8 Mei 2021 | 16:55 WIB

Ilustasu pernikahan di Palestina. Para pemuda Palestina harus berjuang mati-matian untuk bisa menikah dan sering kali harus kandas di tangan calon mertua mereka.

Namun, faktanya itu adalah mimpi yang sangat mewah di negeri yang dikurung oleh Israel tersebut, bahkan bagi orang seperti Qandeel yang merupakan lulusan universitas tersebut

"Selama kuliah, saya dulu bekerja untuk membayar biaya kuliah saya sendiri. Setelah lulus, saya memulai perjalanan mencari pekerjaan yang membuatku frustasi, tetapi tidak pernah berhasil," kata Qandeel, dikutip dari MEE.

Qandeel mengakui kini dirinya sudah resmi mengubur impiannya untuk menikah, terutama setelah dirinya alami kecelakaan saat bekerja di bidang konstruksi, yang memang bukan keahliannya.

Sementara itu Mahmoud al-Leli, seorang pemuda berusia 27 tahun bisa dikatakan mimpinya sebenarnya hampir saja menjadi kenyataan.

Dia sudah berhasil mengumpulkan uang untuk mahar, walau dengan berdarah-darah bahkan sampai harus melibatkan pinjaman.

"Aku sangat mencintainya, dan aku sudah lama bermimpi bahwa kami akan bersama selamanya. Tapi sepertinya cita-citaku itu terlalu tinggi" kata Mahmoud.

Ya, cinta yang sangat besar dari Mahmoud kepada kekasihnya harus kandas, secara khusus di tangan calon mertuanya sendiri.

Selain karena asal-usul uang maharnya yang sebagian berasal dari pinjaman terbongkar, tawaran tempat tinggal yang disodorkan Mahmoud juga ditolak oleh orang tua dari wanita idamannya.

Baca Juga: Inilah 10 Makanan Khas Palestina Paling Populer yang Banyak Dipengaruhi Mesir dan Israel, Namun Anda Bisa Temukan Salah Satu Bahan Utamanya di Indonesia