Find Us On Social Media :

Siaga Ancaman Rusia Terhadap Ukraina, Inggris dan AS Bersama 8 Negara Sekutunya Gelar Latihan Perang Besar-besaran dengan Peralatan Militer Tercanggih dan Ratusan Personel

By Tatik Ariyani, Sabtu, 1 Mei 2021 | 08:48 WIB

HMS Queen Elizabeth, kapal perang terbesar yang pernah dibangun Inggris.

Intisari-Online.com - Latihan angkatan laut besar-besaran yang melibatkan sepuluh negara akan berlangsung di lepas pantai Inggris bulan depan.

Latihan itu sebagai peringatan kepada Vladimir Putin.

Latihan Strike Warrior akan berlangsung dari tanggal 8-20 Mei dengan Firth of Forth menjadi tuan rumah beberapa kegiatan.

Total 31 kapal perang, 150 pesawat dan tiga kapal selam akan terlibat dalam latihan.

Baca Juga: Meski Berbahaya, Pasukan Khusus Terbaik di Dunia Ini Latih Keluarga Kerajaan Inggris Senyata Mungkin Demi Hasil yang Maksimal, Insiden yang Pernah Menimpa Putri Diana Tunjukkan Betapa Bahayanya

Latihan itu terjadi hanya beberapa minggu setelah Putin mengerahkan ribuan pasukan ke perbatasan Ukraina, memicu kekhawatiran akan potensi seperti invasi yang dilakukan Krimea.

Kekhawatiran atas niat Rusia terhadap Ukraina meningkat setelah negara itu mengumpulkan lebih dari 100.000 tentara di sepanjang perbatasan dengan Ukraina, termasuk di Krimea yang dianeksasi, awal bulan ini.

Moskow mengklaim hal itu sebagai tanggapan atas tindakan "mengancam" dari NATO.

Setelah beberapa minggu yang menegangkan, dan panggilan antara Vladimir Putin dan para pemimpin kunci Barat, Rusia mulai menarik beberapa pasukannya.

Baca Juga: India Sampai Luncurkan Lebih 180 Tank Centurion, 340 Tank Sherman, 700.000 Infanteri dan Angkatan Udaranya Melawan Pakistan, Inilah Pertempuran Besar Palling Mematikan Setelah PD II|