Find Us On Social Media :

Jamu Penggemuk Badan yang Patut Anda Coba, Yuk Simak Resepnya!

By Muflika Nur Fuaddah, Jumat, 30 April 2021 | 07:00 WIB

Jamu Penggemuk Badan

Tapi jangan khawatir, bila Anda mau berusaha mengikuti pola makan teratur, menambah kebutuhan kalori, istirahat yang cukup, rutin meminum susu, serta aktif berolahraga, maka bukan tidak mungkin berat badan Anda bisa naik seketika.

Selain itu, tidak ada salahnya Anda juga mencoba jamu penggemuk badan.

Berikut jamu penggemuk badan:

Bahan-bahan:

Baca Juga: Pagi Hari Saat Perut Masih Kosong, Coba deh Minum Air Kunyit Hangat Selama Seminggu, Ini 10 Manfaat untuk Kesehatan!

- Kunyit 2 ons.- Daun pepaya 2 lembar.- Kelapa tua 1/2 butir.- Gula aren secukupnya.- Air putih 1 liter.

Caranya:

Kupas kunyit, lalu cuci bersih dan di parut. Daun pepaya dicuci bersih lalu diparut.

Kelapa tua dicuci bersih dan diparut, lalu campurkan parutan kunyit dan daun pepaya, siramkan dengan air 1/2 liter.

Setelah itu peras airnya dan taruh di dalam gelas.

Baca Juga: Data Ungkap Bahwa Pria Lebih Suka dan Bahagia Menjalin Hubungan Bersama Perempuan Bertubuh Berisi, Ini Alasannya!

Selanjutnya tambahkan parutan kelapa dengan air 1/2 liter dan peras airnya lalu campur semuanya ke dalam satu gelas.

Setelah itu rebus airnya sampai matang.

Secara rutin minumlah jamu penggemuk badan ini selagi hangat sebelum tidur untuk cepat menambah lemak tubuh.

Sama halnya dengan kegemukan atau obesitas, memiliki badan kurus juga berisiko menimbulkan berbagai penyakit atau masalah kesehatan.

Terlalu kurus akan mengganggu fungsi kekebalan.

Keadaan ini juga meningkatkan risiko infeksi.

Jadi, yuk coba jamu penggemuk badan ini.

Baca Juga: Peduli Tubuhmu; Makanan Sehat untuk Paru-paru agar Bernapas Lebih Baik

 (*)