Find Us On Social Media :

Kisah Pilu, Separuh Sendok dari Paket Sate-Lontong Misterius untuk Buka Puasa Ini Tewaskan Anak Pengemudi Ojol, Keluarga Enggan Lakukan Otopsi

By K. Tatik Wardayati, Kamis, 29 April 2021 | 08:00 WIB

(ilustrasi) sate ayam

Intisari-Online.com – Baru saja usai menelan separuh sendok lontong pada pake sate-lontong misterius untuk berbuka puasa, seorang bocah anak pengemudi ojek online (ojol) harus kehilangan nyawanya.

Terjadi pada bocah bernama Naba Faiz Prasetya (8), anak dari Bandiman (36), yang tinggal di Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Sementara istri Bandiman, Titik Rini (33), pun harus dilarikan ke rumah sakit setelah menelan sisa makanan anaknya.

Setelah tewasnya sang anak, hingga hari ini, keluarga masih menolak jenazah Naba untuk diotopsi.

Baca Juga: Aroma Busuk dari Rumah Pedagang Sate Bikin Curiga, Setelah Digerebek Polisi Temukan Barang Bukti Menjijikkan untuk Olahan Sate yang Dijualnya

Kejadian bermula pada Minggu (25/4/2021) ketika Bandiman menerima pesanan dari seorang wanita, namun tidak melalui aplikasi.

Dengan mendatangi Bandiman, wanita itu menitipkan makanan kepada seseorang.

"Dia bilang saya tidak punya aplikasi tapi saya ingin mengirimkan paket takjil ke Bangunjiwo, Kapanewon Kasihan, Bantul," kata Bandiman saat dihubungi, Selasa (27/4/2021).

Makanan yang dititipkan pada Bandiman untuk diantarkan ialah dua kotak makanan berisi lontong dan kudapan.

Baca Juga: Bukan Sate Kambing, Ternyata Makanan ini yang Bikin Tekanan Darah Jadi Tinggi, Hindari Bila Tak Mau Terkena Hipertensi!