Find Us On Social Media :

Sambil Menangis, Dokter di India Mengaku Tidak Berdaya Hadapi 'Tsunami' Pasien Covid-19, hingga Gerbong Kereta Api Pun Jadi Bangsal, WHO Saja Sampai Sebut Krisis di India Sangat Memilukan

By Mentari DP, Rabu, 28 April 2021 | 10:10 WIB

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menggambarkan situasi krisis virus corona di India sebagai

Intisari-Online.com - Krisis virus corona India telah mencapai titik kritis.

Bahkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menggambarkan situasinya sebagai "sangat memilukan".

Dr Trupti Gilada, spesialis penyakit menular, berbagi pengalaman mengerikannya dalam memerangi virus itu di negaranya.

Baca Juga: Bak Miliki Makna Tersembunyi, Media Asing Soroti Awak Kapal KRI Nanggala-402 yang Tanpa Sadar Nyanyikan Lagu 'Perpisahan', Penyanyi Aslinya Sampai Komentar Begini, 'Saya Sedikit Banyak Takut'

Video yang penuh emosional itu lantas menjadi viral.

Berbicara dari mobilnya, dengan mengenakan masih mengenakan pakaian APD, dia berkata: "Saya belum pernah melihat yang seperti ini. Kami begitu tidak berdaya."

Sambil menangis, dia melanjutkan: "Kami harus menangani begitu banyak pasien."

"Itu baru pasien di rumah sakit."

"Ada juga pasien sakit kritis yang  dirawat di rumah karena tidak ada tempat tidur."

Dia lalu menambahkan orang-orang untuk benar-benar mematuhi protokol kesehatan.

Karena siapapun bisa terinfeksi virus. Termasuk mereka yang telah sembuh.

"Kami melihat begitu banyak pasien anak muda yang terinfeksi dan kami tidak dapat membantu mereka."

Baca Juga: Kini Hanya Punya 4 Kapal Selam Setelah KRI Nanggala-402 Tenggelam, Ternyata Militer Indonesia Sudah Niat Beli 3 Kapal Selam Canggih Ini, Nyaris Gunakan 1/8 Anggaran Pertahanan!