Find Us On Social Media :

Kisahnya Nyaris Tidak Terungkap, Inilah Momen Ketika Pesawat Tempur Uni Soviet dan AS Bersinggungan dan Hampir Memulai Perang Dunia III, Disebut Momen Paling Berbahaya di Dunia

By Afif Khoirul M, Selasa, 27 April 2021 | 14:46 WIB

Momen ketike perang Dunai III hampir terjadi.

diungkapkan oleh sejarawan Inggris Paul Cricmore dalam buku barunya "Lockheed Blackbird, Beyond the Secret Missions".

Dalam buku tersebut, mantan pilot Letkol Ed Yeilding menggambarkan momen mengerikan saat itu.

"Pada jarak 160 km, saya bisa melihat pilar asap putih yang panjang saat pesawat Soviet melaju ke arah kami, tetapi di ketinggian yang lebih rendah," kata Ed Yeilding.

Mantan pilot AS berkata, "Saya tahu bahwa itu adalah pesawat tempur Soviet, mungkin MiG-31, pesawat pencegat Soviet paling modern."

"Saya menggunakan teropong untuk melihat kolom asap putih panjang yang ditinggalkan pesawat yang kami terbangi," katanya.

"Saya tahu bahwa pesawat Soviet dapat dengan mudah melihat asap putih seperti kita. Saya membayangkan pilot Soviet seperti saya, dengan hasrat terhadap penerbangan dan selalu berusaha melakukan yang terbaik," kata Ed Yeilding dalam buku yang baru diterbitkan itu.

Ed Yeilding berkata, "Saya yakin bahwa pilot Uni Soviet akan menerima perintah untuk meluncurkan rudal, jika SR-71 Blackbird tidak berubah arah dan memasuki perairan di bawah kedaulatan Soviet."

Baca Juga: Walau Usianya Tergolong Tua, Tak Heran KRI Nanggala Masih Terus Digunakan, Rupanya Kapal Selam Itu Masih Tergolong Kapal Selam Canggih yang Dimiliki Indonesia, Ini Alasannya