Find Us On Social Media :

Baru Tiga Hari Menikah, Serda Ede Pandu Sudah Bertugas di KRI Nanggala-402 Bersama 52 Prajurit TNI Angkatan Laut dan Tinggalkan Istrinya di Banyuwangi, 'Anak Saya Prajurit Terbaik, Dia Harus Pulang'

By Maymunah Nasution, Jumat, 23 April 2021 | 12:54 WIB

Mertua Serda Ede Pandu Yudha Kusuma, Yayak Dwi Ernawati (46) memegangi foto pernikahan anaknya dan Serda Pandu. Serda Pandu menjadi salah satu awak KRI Nanggala-402 yang hilang di Laut Bali sejak Rabu 21/4/2021

Mega dan Pandu adalah pengantin baru, yang pernikahannya diadakan dalam waktu kurang dari dua bulan lalu.

Jika dulu keluarga berkumpul dalam suasana gembira dan penuh sukacita, kini mereka berkumpul untuk mendoakan yang terbaik bagi suami Mega.

Yayak menceritakan, "belum sampai dua bulan usia pernikahan anak-anak saya.

"Saya masih ingat, tiga hari setelah menikah Nak Pandu sudah langsung menjalankan dinas ke Surabaya.

Baca Juga: KRI Nanggala Hilang Kontak, Rupanya Kapal Selam Indonesia Itu Disorot Media Vietnam Karena Senjatanya, Walau Mesin Tua Ternyata Inilah Deretan Senjata yang Dibawa Kapal Itu

"Ya itu memang panggilan dan tanggung jawabnya pada tugas negara."

Pandu dan Mega dikabarkan Yayak tetap setia pada tugasnya sebagai abdi negara meskipun baru saja memasuki masa-masa awal pernikahan.

Jika Pandu langsung kembali bertugas di Surabaya, Mega kembali bertugas menjadi bidan di Puskesmas Klatak, Banyuwangi, Jawa Timur.

Yayak menuturkan Pandu juga membuat keluarganya kian utuh.

Baca Juga: Inilah Sejumlah 8 Fakta yang Berhasil Terungakap Sejauh Ini dari Hilangnya Kapal Selam KRI Nanggala, Termasuk Jejak Minyak yang Diduga Sengaja Dibuang Ini