Find Us On Social Media :

Jangan Kaget Ternyata Beginilah Nasib Mayat Astronot yang Tewas di Ruang Angkasa Saat Menjalankan Misi, Ternyata Tubuhnya Akan Digunakan Untuk Hal Ini

By Afif Khoirul M, Senin, 19 April 2021 | 07:25 WIB

Adegan saat astronot Mark Watney mencoba bertahan di Planet Mars.

Intisari-online.com - Pernahkah Anda membayangkan bagaimana jika hal-hal tak terduga terjadi pada astronot.

Mungkin kita pernah membayangkan, bagaimana aktivitas dan kehidupan para astronot di ruang angkasa.

Seperti makan, tidur, buang kotoran, hingga mandi dll.

Namun, pernahkah Anda membayangkan jika sesuatu tak terduga seperti kematian menimpa para astronot saat menjalankan misi di ruang angkasa?

Baca Juga: Keberhasilannya Diagung-agungkan di Rusia, Ternyata Yuri Gagarin Juga Dianugerahi Penghargaan oleh Presiden Soekarno, Kini Patungnya pun Ada di Indonesia

Seperti ambil contoh saja, para pelaut mereka yang meninggal di tengah perjalanan panjang lautan biasanya mayatnya akan diawetkan di kulkas khusus.

Bahkan jika tidak memungkinkan untuk membawanya sampai ke darat, mayat-mayat itu harus dilarung ke laut.

Sementara itu bagaimana jadinya dengan astronot?

Bagaimana dengan mayat mereka, jika pada akhirnya mereka meninggal saat menjalankan misi di ruang angkasa?

Baca Juga: Makin Ambisius Kuasai Ruang Angkasa, China Bangun Stasiun Luar Angkasa, Termasuk untuk Tinggal Astronot Selama 6 Bulan