Find Us On Social Media :

Militer China Dulu Tidak Ada Apa-apanya dan Kini Sudah Hampir Kalahkan Militer AS, Justru Karena Aksi AS di Irak Ini yang Bisa Bangkitkan Militer China

By Maymunah Nasution, Senin, 18 Januari 2021 | 09:14 WIB

Militer China

Dengan teknologi dan senjata api yang ada saat konflik, pengeboman yang tepat sasaran, arahan satelit, serangan rudal, serangan udara untuk hancurkan tank, perang elektronik, transparansi satu arah di medan perang, dan jet tempur, Perang Teluk adalah 'serangan nuklir psikologi' kepada China, seperti dikatakan oleh para ahli.

Mengutip South China Morning Post, Perang Teluk telah membantu memulai modernisasi militer China dan menuntun Tentara China (PLA) bisa mengejar ketertinggalan mereka dengan militer AS.

Hal ini begitu mengejutkan sampai sekarang hal ini dinilai sebagai "ancaman strategis".

Petir Gurun, yang berlangsung selama 6 bulan, menandai dimulainya revolusi medan perang, dan tunjukkan kekurangan PLA saat itu sampai-sampai keamanan nasional negara mulai terancam.

Baca Juga: China Disebut Sudah Ciptakan Armor Untuk Digunakan Militernya, Negara Barat Langsung Ketar-Ketir Anggap China Berhasil Ciptakan Iron Man Sungguhan

"Hal itu tunjukkan kepada China bagaimana perang seharusnya dilakukan dan memaksa militer China melewati tahapan mekanisme dan langsung lompat ke pengembangan teknologi informasi, ujar Ni Lexiong, ahli militer di Shanghai.

"Dari teori militer sampai membangun pasukan, senjata dan peralatan sampai teknologi yang relevan, kami sadar kami sangat jauh tertinggal berjarak puluhan tahun dengan AS."

Antony Wong Tong, analis militer di Makau, mengatakan doktrin lama PLA seperti "perang rakyat" terbukti ketinggalan zaman setelah melihat Perang Teluk.

Ditunjukkan juga setelah 4 Juni 1989, hari pembantaian mengerikan di Tiananmen Square, China telah menjadi musuh imajiner AS, sebuah penambah masalah bagi Beijing.

Baca Juga: Perbandingan Kekuatan Militer China dan AS, Negeri Tirai Bambu Tak Menyerah Kejar Musuhnya, Kini Modifikasi Jet Tempurnya Jadi Penantang Milik AS