Find Us On Social Media :

Beginilah Hidup Suku Paling Terisolasi di Dunia, Tinggal di Pulau Marquesans di Pasifik Selatan yang Jauhnya 800 Mil dari Peradaban Terdekat, Foto-fotonya Sangat Indah!

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 11 Desember 2020 | 10:10 WIB

Kehidupan di pulau paling terpencil di dunia di Pulau Marquesas, pulau di Samudera Pasifik.

Intisari-Online.com - Pernahkah Anda membayangkan sebuah pulau nun jauh di sana di tempat yang sangat terpencil, ternyata ada penghuninya?

Mereka yang tinggal di pulau sangat terpencil itu tentu saja, jauh dari peradaban dunia.

Seperti apa kehidupan mereka?

Kehidupan di salah satu rangkaian pulau paling terpencil di dunia, yang masih hanya dihuni oleh para pemukim suku aslinya, telah diabadikan dalam serangkaian foto yang menakjubkan.

Baca Juga: Situasi Pasifik Selatan Makin Panas, Indonesia Kutuk Perlakuan 'Tidak Manusiawi' China dan AS Langsung Berlayar Lakukan Operasi Tempur

Kepulauan Marquesas yang 'sangat terisolasi' adalah salah satu peradaban paling tak tersentuh di dunia, dengan penduduknya yang masih relatif tidak terpengaruh oleh negara maju.

Pulau-pulau tersebut tersebar di tengah-tengah Samudra Pasifik, 1.400 km (880 mil) dari tujuan wisata terdekat Tahiti, di Polinesia Prancis.

Dan foto-foto menakjubkan ini, diambil oleh fotografer terkenal dunia Jimmy Nelson, menunjukkan seperti apa kehidupan di pulau-pulau itu, yang telah menjadi salah satu rahasia paling terjaga di dunia.

Baca Juga: Masalah Laut China Selatan Belum Kelar, China Sudah Berencana Incar Daerah Antartika, Siapa Sangka Ada Harta yang Sangat Menggiurkan Ini Tersembunyi di Benua Es Itu