Teknologi China Memang Canggih! Sawah pun Dimodernisasi Seperti Ini hingga Tak Membutuhkan Petani Lagi, Mampu Pangkas Biaya Tenaga Kerja sampai 65 Persen

Muflika Nur Fuaddah

Penulis

Intisari-Online.com - Shanghai merintis pertanian nirawak pertama di kota tersebut dalam upayanya meningkatkan efisiensi pertanian dan memangkas biaya tenaga kerja.

Sejauh ini, mesin pertanian otonomos telah digunakan dalam seluruh proses pertanian di sawah seluas lebih dari 133.333 meter persegi di Waigang, Shanghai.

Saat ini, para ahli di Waigang sedang memodifikasi lebih banyak mesin pertanian, seperti mesin penanam padi, mesin penyemprot pestisida, dan mesin pemanen, menjadi mesin-mesin nirawak.

Dibandingkan dengan cara pertanian tradisional, pertanian nirawak dapat menghemat lebih dari 2 kilogram benih dan meningkatkan hasil panen hingga 10 kilogram untuk luas lahan pertanian sekitar 667 meter persegi, menurut para ahli.

Baca Juga: Indonesia Berupaya Modernisasi Alusista, Malaysia Terkendala Anggaran, Ini Perbandingan Kekuatan Militer Indonesia dan Malaysia

Biaya bahan bakar dan tenaga kerja akan terpangkas secara signifikan, masing-masing lebih dari 50 persen dan 65 persen.

Sementara itu, tingkat pemanfaatan lahan akan meningkat 0,5 hingga 1 persen.

Otoritas lokal di Waigang akan mempromosikan lebih lanjut pertanian otonomos lewat pemanfaatan teknologi seperti Internet of Things (IoT), jaringan 5G, dan kecerdasan buatan (artificial intelligence).

Baca Juga: Semangat Anak-anak Indonesia Raih Masa Depan yang Indah, Pandemi Covid-19 Tidak Surutkan Semangat Ikuti Ajang Menggambar Mobil Impian Toyota

Area percontohan pertanian nirawak di Waigang diperkirakan akan diperluas hingga 107 hektar pada akhir 2022.

Baca Juga: Aktris FTV Ini Meninggal Saat Masih Muda Karena Kanker Lidah, Kebiasaan Konsumsi Makanan dan Minuman Seperti Ini Bisa Jadi Penyebabnya, Hati-hati!

Selama lima tahun ke depan, Shanghai berencana membangun 13 area percontohan pertanian di mana pengembangan pertanian berkualitas tinggi akan dipromosikan.

Baca Juga: Israel Gempur Target di Suriah yang Disebut 'Agresi Militer', 3 Tentara Tewas dan Titik-titik Penting Ini Jadi Targetnya

(*)

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait