Find Us On Social Media :

Benarkah ‘Benang Hitam’ di Punggung Udang Harus Dibuang Karena Bisa Sebabkan Penyakit? Begini Penjelasannya! Jangan Kaget Ya…

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 13 November 2020 | 12:15 WIB

Kotoran udang harus dibuang? berikut penjelasan faktanya

Intisari-Online.comUdang menjadi salah satu makanan laut yang banyak disukai.

Udang bisa dimasak menjadi berbagai macam masakan yang menerbitkan liur.

Bahkan hanya direbus saja, udang pun sudah nikmat.

Seberapa sering Anda mengonsumsi udang?

Baca Juga: Ingat, Jangan Pernah Beli Udang dengan Ciri-ciri Berikut Ini, Kalau Tidak Ingin Bahayakan Kesehatan Keluarga Anda

Kebiasaan orang adalah langsung membuang kotoran yang ada pada udang.

Katanya, kotoran itu merupakan kotoran udang yang bisa menyebabkan penyakit mematikan jika dikonsumis.

Tapi pada kenyataannya, berapa banyak yang benar-benar mempraktekan hal itu di rumah?

Belum dilakukan saja sudah terbayang repotnya menguliti udang, mengerat punggungnya dan baru kemudian menarik keluar kotorannya satu per satu.

Baca Juga: Begini Rupanya Rahasia Warteg Bikin Peyek Udang yang Tipis dan Renyah Tahan Lama, Cuma Pakai Trik Ini, Mau Coba?