Find Us On Social Media :

Kim Jong-Un Bakar Duit Lagi, Korea Utara Bangun Dua Kapal Selam Baru, Salah Satunya Bisa Tembakkan Rudal Balistik, Begini Respon Korea Selatan

By Maymunah Nasution, Rabu, 4 November 2020 | 14:43 WIB

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un dan Presiden Korea Selatan, Moon Jae-in

Namun, analis mengatakan dari ukuran kapal itu saja dapat dilihat jika kapal selam tersebut didesain untuk membawa misil.

Kemudian tahun itu juga Korea Utara mengatakan mereka telah sukses menguji SLBM baru dari laut.

Bulan lalu dalam parade militer tandai 75 tahun berdirinya Partai Buruh, ada desain SLBM baru yang dipamerkan di Pyongyang.

Baca Juga: Bagaikan Tabur Garam di Atas Luka yang Masih Basah, Xi Jinping Sesumbar Sebut Negaranya Selamatkan Korea Utara dan Korea Selatan dari Konflik Perang, Mengapa Seoul Cuma Bisu?

Janji Kim untuk menampakkan senjata strategi baru tahun ini juga membawa ke spekulasi jika Korea Utara dapat segera luncurkan operasi rudal balistik dari kapal selam.

Total ada 9 tipe berbeda dari 76 misil yang dipamerkan dalam parade militer 10 Oktober kemarin.

Salah satunya adalah senjata jarak jauh yang dipamerkan pertama kalinya dalam dua tahun.

Setelah berbulan-bulan spekulasi atas kesehatan Kim beredar, mata-mata Korea Selatan mengatakan jika Kim Jong-Un sehat walafiat.

Baca Juga: Penuh Kontroversial, Girl Band Moranbong Kini Punya Label Makin Mentereng di Korea Utara, Pentolannya Jadi Gandengan Baru Kim Jong-un