Find Us On Social Media :

Satu Personelnya Saja Konon Kemampuannya Setara 1.000 Prajurit, Inilah Pasukan Militer Elit Bentukan Prabowo dan Luhut yang Keberadaanya Sangat Dirahasikan

By Afif Khoirul M, Selasa, 13 Oktober 2020 | 18:12 WIB

SAT-GULTOR 81 salah satu pasukan terbaik di tubuh Kopassus

Intisari-online.com - Sebagai satuan penjaga kedaulatan NKRI, tentara Indonesia memang memiliki beberapa pasukan elit, seperti misalnya Kopassus.

Namun, ada pasukan elit lain yang keberadaannya dirahasikan, pasukan elit ini konon dibentuk oleh Prabowo Subianto dan Luhut Binsar Panjaitan.

Saking tangguhnya, satu anggota berkekuatan 1000 perwira.

Untuk diketahui, Prabowo dan Luhut membentuk sebuah pasukan elit itu pada tahun 1981.

Baca Juga: Sungguh Beruntung, Tempat Kuno Tersegel Berusia 500 Tahun di Amerika Ini Mendadak Dibuka Hanya Untuk Satu Orang Jepang Ini, Siapa Sebenarnya Orang Itu?

Pasukan elit tersebut diberi nama satgultor-81.

Dilansir dari Tribun Timur, satgultor-81 disebut-sebut sebagai tim terbaik Kopassus yang memiliki kemampuan khusus seperti bergerak cepat di setiap medan, menembak dengan tepat, pengintaian, dan anti teror.

Berikut empat hal menarik satgultor-81, pasukan siluman Kopassus yang serba rahasia dan misterius.

Baca Juga: Berbuntut Panjang hingga Sekarang, Inilah Deklarasi Balfour, Ketika Inggris Berupaya Merebut Hati AS dengan 'Menjual' Palestina kepada Bangsa Yahudi