Find Us On Social Media :

Tak Hanya China yang Miliki Eksperimen Gila Ciptakan Manusia Berkekuatan Dewa, CIA Amerika Terungkap Pernah Lakukan Eksperimen Tak Kalah Gila untuk Ciptakan Manusia dengan Kekuatan Ini

By Khaerunisa, Senin, 5 Oktober 2020 | 19:06 WIB

Ilustrasi eksperimen terhadap manusia

Intisari-Online.com - Tak hanya China yang memiliki eksperiman gila dengan menciptakan manusia berkekuatan dewa.

Diketahui pada 2019 China memicu kontroversi ketika para ilmuwannya berhasil menciptakan monyet jenis baru yang ditanami gen manusia.

Itu dilakukan hanya beberapa bulan China menghasilkan manusia pertama yang lahir dengan genom yang diedit dan menimbulkan kemawahan ilmuwan dunia.

Bahkan, China juga disebut berencana menciptakan manusia dengan kekuatan super, juga dengan teknik pengeditan genetik.

Baca Juga: Dikenal Gemar Bikin Eksperimen Gila, Begini Jadinya Jika Ilmuwan China Ciptakan Pasukan Monyet dengan Genetik Manusia.

Serangkaian eksperimen gila itu membuat China dikecam, namun rupanya eksperimen yang tak kalah gila pernah dilakukan CIA Amerika.

Melansir history.com, pada tanggal 10 April 1953, Allen Dulles, Direktur CIA yang baru dilantik saat itu, menyampaikan pidato di pertemuan alumni Princeton.

Meski kejadian itu biasa saja, ketegangan global semakin tinggi.

Perang Korea akan segera berakhir, dan awal minggu itu, The New York Times telah menerbitkan sebuah cerita mengejutkan yang menyatakan bahwa tawanan perang Amerika yang kembali dari negara itu mungkin telah "diubah" oleh "pencuci otak Komunis."