Find Us On Social Media :

Agar Tidak Tertular Covid-19 dari Keluarga yang Lakukan Isolasi Mandiri di Rumah, Begini 5 Tips Cara Mencegahnya

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 25 September 2020 | 19:00 WIB

(ilustrasi) Pasien Covid-19

Intisari-Online.com – Meski sudah enam bulan wabah pandemi virus corona melanda tanah air kita, namun hingga kini belum ada tanda-tanda kapan segera berakhir.

Justru, angka positif pasien penderita Covid-19 pun bertambah banyak.

Mereka yang terdiagnosis positif Covid-19 dan mengalami gejala ringan dianjurkan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah.

Namun belakangan, Pemerintah menganjurkan agar pasien terinfeksi, baik ringan maupun berat, untuk tak melakukan isolasi di rumah.

Baca Juga: Antisipasi Keadaan Tidak Terduga, BMKG Rilis Panduan Langkah Evakuasi Darurat Peringatan Dini Tsunami di Tengah Pandemi Covid-19

Hal ini dipandang penting demi mencegah penularan terhadap anggota keluarga yang lain.

Kendati demikian, jika saat ini kita terpaksa tinggal di satu atap bersama pengidap Covid-19, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah penularan.

Thea van de Mortel, Profesor, Perawat, dan Deputi Kepala Sekolah Keperawatan dan Kebidanan di Griffith University berbagi sejumlah tips melalui laman the Conversation.

Pertama-tama, perlu dipahami pola penyebaran SARS-CoV-2 -virus penyebab Covid-19.

Baca Juga: Latihan Napas Bisa Bantu Pengidap Covid-19 Redakan Gejala Menetap, Begini Caranya!