Find Us On Social Media :

Siap-siap, Kim Jong-Un Diprediksi Akan Luncurkan Rudal Kapal Selam Baru yang Mematikan pada Bulan Depan, 'Korea Utara Punya 60 Bom Nuklir'

By Mentari DP, Kamis, 17 September 2020 | 18:05 WIB

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un.

Lalu Departemen Angkatan Darat AS mengatakan pada bulan Juli tahun ini bahwa Korea Utara dapat memiliki sebanyak 60 bom nuklir.

Bahkan negara yang dikenal miskin tersebut memiliki potensi untuk mendapatkan hingga 100 bom nuklir pada akhir tahun ini.

Menurut The Hour, rudal yang diluncurkan kapal selam sangat mengkhawatirkan karena sulit dideteksi sebelum lepas landas.

Jika tes SLBM dilanjutkan padda bulan depan, itu bukan pertama kalinya Korea Utara menembakkan senjata semacam itu.

Pada Oktober 2019, negara itu mengonfirmasi telah menguji rudal balistik baru yang dapat membawa hulu ledak nuklir dan juga diluncurkan dari kapal selam.

Peluncuran uji coba itu sendiri malah ditembakkan dari platform berbasis laut, tetapi analis menyebut langkah tersebut sebagai peningkatan yang signifikan.

Rudal berbasis kapal selam juga memberi Korea Utara potensi untuk meluncurkan senjata dari jauh di luar wilayahnya, menurut BBC.

Baca Juga: Dulu Pernah Bikin Prabowo Subianto Pusing, Kelompok Pejuang Timor Leste Ini Kini Sibuk Bagi-bagi Jatah Ladang Minyak Senilai Rp551 Miliar, Xanana Gusmao Sampai Rela 'Cium Kaki'