Find Us On Social Media :

Mau Kulit Wajah Cerah dengan Cara Mudah? Coba Gunakan Campuran Tumbukan Daun Kemangi dan Air Mawar, Begini Cara Bikinnya

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 12 September 2020 | 18:00 WIB

Kulit bercahaya.

Intisari-Online.com – Ingin mendapatkan kulit wajah yang terlihat cerah atau bercahaya tentunya menjadi dambaan banyak orang.

Untuk itu, Anda bisa saja mengusahakannya dengan pergi ke tempat perawatan wajah dengan membayar ongkos yang mahal.

Tapi, bila Anda tidak ingin mengeluarkan uang lebih banyak, gunakan saja bahan tradisional ini.

Ada cara mudah dengan bahan daun kemangi dan air mawar.

Baca Juga: Masker Lemon dan Alpukat untuk Mencerahkan serta Melembabkan Wajah

Kulit cerah akan tampak lebih segar dan sehat sehingga membuat kaum hawa lebih percaya diri.

Tak aneh jika kaum hawa berlomba-lomba dapatkan kulit cerah dan mencoba berbagai solusi.

Sebenarnya ada banyak alasan mengapa kulit menjadi lebih kusam dan tampak tua dari usia.

Dikutip dari Kompas.com ada beberapa sebab mengapa kulit tampak kusam dan buat kurang percaya diri.

Baca Juga: Tidak Hanya untuk Membuat Kue Baking Soda Miliki Manfaat Luar Biasa untuk Kecantikan, dari Cerahkan Kulit Hingga Cegah Jerawat, Mau Coba?