Find Us On Social Media :

Bak Usaha Barbar Amerika Sia-Sia Belaka, Lembaga Ini Sebutkan 12 Tahun Mendatang China Akan Menjadi Raksasa Ekonomi Dunia Geser Amerika Dengan Mudah, Ini Sebabnya

By Maymunah Nasution, Kamis, 3 September 2020 | 13:30 WIB

Ekonomi China tumbuh pesat hingga muncul banyak miliarder di sana.

Intisari-online.com - China sudah diperkirakan oleh banyak pihak mengungguli AS menjadi raksasa ekonomi dunia.

Bahkan, banyak pakar menganggap hal ini bisa terjadi kemungkinan hanya dalam 1 dekade lagi.

Artinya kurang lebih 10 tahun ke depan China sudah mulai menggeser keunggulan AS terutama dalam bidang ekonomi.

Bahkan, usaha AS yang termasuk barbar dalam mencegah kebangkitan China yang saat ini gencar dilakukan oleh administrasi Trump disebutkan tidak akan membuahkan hasil.

Baca Juga: Maksud Hati Olahraga Turunkan Berat Badan Tapi Bukan Lemak yang Hilang, Ini Tandanya Kehilangan Massa Otot!

Hal tersebut merupakan ramalan dari lembaga think-tank pemerintah Beijing.

Para peneliti di lembaga Development Research Centre (DRC) dari Dewan Negara, kabinet pemerintahan China adalah tokoh-tokoh yang menghitung prediksi tersebut.

Prediksi tersebut merefleksikan asumsi mainstream di Beijing mengenai kesuksesan pemerintah China dalam mengembangkan perekonomian mereka yang baru.

Prediksi penuh dengan hegemoni China ini memang didasarkan dengan rahasia-rahasia China mengembangkan ekonomi mereka.

Baca Juga: Saat Main Biliar Tegur Presiden Soeharto Perihal Bisnis Keluarga Cendana hingga Jabatannya sebagai Panglima ABRI Dicabut, Benny Moerdani: 'Saya Tidak Pernah Kehilangan Kesetiaan Padanya!'