Find Us On Social Media :

Covid Hari Ini 10 Agustus 2020: 125.396 Kasus Positif Covid-19 di Indonesia, Jumlah Kasus di DKI Jakarta Lampaui Jawa Timur Jadi yang Tertinggi, Disebut Ini Penyebabnya

By Khaerunisa, Senin, 10 Agustus 2020 | 09:36 WIB

Covid Hari Ini

125.396 Kasus Positif Covid-19 di Indonesia, Jumlah Kasus di DKI Jakarta Lampaui Jawa Timur Jadi yang Tertinggi, Disebut Ini Penyebabnya

Intisari-Online.com - Kasus positif Covid-19 di Indonsia masih bertambah.

Terbaru, Minggu (9/8/2020), terdapat 1.893 kasus baru virus corona di Indonesia.

Dengan demikian, total kasus Covid-19 yang telah dikonfirmasi di Indonesia menjadi sebanyak 125.396 kasus.

Kasus virus corona ini tersebar di 34 provinsi dan 480 kabupaten/kota di Indonesia.

Sementara itu, Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengatakan, perkembangan kasus konfirmasi Covid-19 di DKI Jakarta pada beberapa hari terakhir tercatat mengalami peningkatan cukup pesat.

Baca Juga: Di Tengah Pandemi Covid-19, Mayat-mayat di Desa di Bali Ini Masih Tetap Diletakkan Begitu Saja di Bawah Pohon Tanpa Dikubur, Apa Alasan Mereka?

Hal ini menyebabkan DKI Jakarta menjadi provinsi dengan total kasus Covid-19 tertinggi, melampaui Jawa Timur.

"DKI Jakarta yang dulunya nomor dua, sekarang menjadi nomor satu. Jadi kita lihat memang jakarta meningkat cukup pesat di beberapa hari terakhir ini," ujar Wiku sebagaimana dikutip dari tayangan video di kanal YouTube resmi BNPB, Senin (10/7/2020).

Berdasarkan data pemerintah hingga Minggu (9/8/2020), total kasus konfirmasi positif Covid-19 di DKI Jakartatercatat sebanyak 25.727 kasus.

Sementara itu, Jawa Timur mencatat total ada 25.330 kasus Covid-19 dalam periode yang sama.

Baca Juga: Termasuk 'Rudal Jarak Jauh', Inilah Beberapa Senjata yang Dikembangkan Militer AS untuk Mati-matian Kalahkan Tentara China di Laut China Selatan

Menurut Wiku, ada dua penyebab kondisi ini.

Pertama, pelaksanaan contact tracing yang dijalankan semakin baik.

Kedua, karena tingkat kontak atau penularan naik di DKI Jakarta.

"Karena contact tracing semakin baik, itu satu hal. Kedua, tingkat kontak atau penularan naik," tuturnya.

Selain dua provinsi di atas, Wiku juga mengungkapkan tiga provinsi lain dengan jumlah kasus Covid-19 yang tinggi.

Baca Juga: (Foto) Tumpahan Minyak Dari Kapal Karam di Laut India Ini Mengancam Keberadaan Pulau Mauritius, Warga Kewalahan Selamatkan Pulau Mereka

Ketiganya yakni Jawa tengah (10.611 kasus), Sulawesi Selatan (10.454 kasus) dan Jawa Barat (7.566 kasus).

"Itulah kondisi terkini di lima provinsi dengan jumlah kasus tertinggi dan ini harus kita cegah agar tidak naik," tambah Wiku.

Diberitakan, total pasien positif Covid-19 di Provinsi DKI Jakarta tercatat melampaui akumulasi pasien positif di Jawa Timur sejak Jumat (7/8/2020).

Pada Jumat, total ada 24.601 kasus positif di DKI Jakarta yang terhitung sejak 2 Maret.

Baca Juga: Banyak Difavoritkan Orang-orang, Siapa Sangka Menu Ini Bisa Jadi Makanan Penyebab Kanker Kelenjar Getah Bening, Penyakit yang Renggut Nyawa Ria Irawan

Sementara itu, Provinsi Jawa Timur mencatat total kasus Covid-19 sebanyak 24.493 pada Jumat sore.

Hal yang sama terjadi pada Sabtu (8/8/2020), total ada 25.287 kasus positif di DKI Jakarta yang terhitung sejak 2 Maret.

Sementara itu, Provinsi Jawa Timur mencatat total kasus Covid-19 sebanyak 24.922 pada Sabtu sore.

Baca Juga: Termasuk 'Rudal Jarak Jauh', Inilah Beberapa Senjata yang Dikembangkan Militer AS untuk Mati-matian Kalahkan Tentara China di Laut China Selatan

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kasus Covid-19 di DKI Lampaui Jawa Timur, Satgas: Ada Dua Penyebab

(*)

 

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari.Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari