Find Us On Social Media :

Kerap Temukan Bekas Luka di Tubuh Cucunya, Nenek Ini Terkejut Balita Tersebut Ternyata Dicambuk Ayahnya Sendiri Saat Sedang Stres

By Tatik Ariyani, Jumat, 7 Agustus 2020 | 21:29 WIB

Ilustrasi korban kekerasan

DPP Kaur menambahkan, "Antara Maret dan Juni 2018, setiap kali korban menolak mematuhi instruksi terdakwa atau melakukan perbuatan salah, terdakwa akan marah dan mencambuk korban di bagian telapak tangannya."

"Sejak Juni 2018 dan seterusnya, terdakwa mulai mencambuk korban di lengan, kaki dan punggungnya. Selama pencambukan, korban kadang-kadang bergerak, mengakibatkan tongkat mengenai dada dan bagian depan badan korban."

Pengadilan mendengar bahwa kekerasan itu terungkap setelah balita dan orangtuanya itu pergi ke rumah nenek dari pihak ibu pada Juni 2018. Sang nenek pun menemukan banyak bekas luka cambuk di anggota tubuh balita itu.

Baca Juga: Mozambik Bantah Jadi Negara Tujuan, Kapal MV Rhosus Malah Disebut Sengaja Ditahan di Beirut, Peringatan Mossad Ini Menguat

Spontan sang nenek menanyakan pada putrinya yang berusia 27 tahun. Perempuan itu menjawab bahwa anaknya dicambuk suaminya sehingga terluka sedemikian rupa.

Pada 26 Agustus 2018, sang nenek kembali menemukan luka cambuk pada tubuh balita itu. Dia kemudian mengunjungi rumah anaknya 2 hari kemudian dan bermaksud membawa cucunya ke dokter namun dilarang anaknya sendiri.

Pada hari itu juga, sang nenek akhirnya melapor kepada polisi sekitar pukul 4.30 sore. Balita itu pun pada akhirnya dibawa ke Rumah Sakit KK untuk Wanita dan Anak-anak pada 29 Agustus 2018.