Find Us On Social Media :

Tanpa Masker Bahkan Meski Batuk di Depan Umum, Melihat Kembali Wajah Congkak Bolsonaro saat Ikut Demonstrasi Anti-Lockdown, Tapi Kini Tengah Merana Setelah Positif Covid-19

By Khaerunisa, Rabu, 8 Juli 2020 | 16:27 WIB

Jair Bolsonaro

Presiden Bolsonaro berpendapat bahwa lockdown merusak ekonomi dan berpendapat bahwa hal itu harus dikurangi dan perbatasan Brazil dibuka kembali.

Sikap Bolsonaro terhadap penanganan pandemi Covid-19pun  bertentangan dengan menteri kesehatannya, bahkan hingga terjadi pemecatan menteri saat itu, Luiz Henrique Mandetta yang mendukung langkah-langkah penguncian.

Baca Juga: Jangan Heran Jika Penyebarannya Semakin Menjadi-jadi, WHO Sebut Virus Corona Juga Menyebar via Udara, 'Masker Mungkin Tak Sepenuhnya Membantu'

Setelah hampir 3 bulan berlalu, kini justru Bolsonaro dibuat merana oleh virus corona, ia positif terinfeksi virus ini.

Melansir Daily Mail (7/7/2020), Jair Bolsonaro mengungkapkan bahwa ia telah dinyatakan mengidap virus corona.

Hasil tersebut ditunjukkan setelah tes keempat yang dijalaninya.

Namun, ia juga mengungkapkan bahwa hasil rontgen menunjukkan paru-parunya bersih.