Find Us On Social Media :

Dikhawatirkan Meningkat, Tingkat Bunuh Diri di Jepang Justru Menurun 20 Persen Berkat Lockdown Covid-19

By Tatik Ariyani, Jumat, 15 Mei 2020 | 10:50 WIB

Ilustrasi Bunuh Diri

Intisari-Online.com - Selama ini, Jepang terkenal dengan tingkat bunuh diri yang tinggi.

Di tengah pandemi virus corona, ada kekhawatiran tingkat bunuh diri akan meningkat karena adanya peningkatan stres dan banyak saluran bantuan pencegahan tidak beroperasi atau kekurangan staf.

Namun, tingkat bunuh diri di Jepang turun 20% pada bulan April dibandingkan dengan waktu yang sama tahun lalu.

Itu merupakan penurunan terbesar dalam lima tahun.

Baca Juga: Sudah Tahu Dirinya Positif Covid-19, Ketua RW Ini Tolak Dirawat di RS dan Malah Jadi Imam Salat Tarawih, 20 Jemaah Langsung ODP!

Orang-orang yang menghabiskan lebih banyak waktu di rumah bersama keluarga mereka, lebih sedikit orang bepergian ke tempat kerja dan penundaan awal tahun sekolah dipandang sebagai faktor-faktor yang memengaruhi penurunan tersebut.

Melansir The Guardian, Kamis (14/5/2020), pada bulan April, 1.455 orang mengambil nyawa mereka di Jepang, 359 lebih sedikit dibandingkan pada April 2019.

Bunuh diri telah menjadi tren menurun di Jepang sejak memuncak pada lebih dari 34.000 kasus tahunan pada 2003.

Tahun lalu ada lebih dari 20.000 kasus, dan penurunan besar yang terjadi bulan lalu datang pada saat ada kekhawatiran akan terjadi lonjakan di tengah pandemi.

Baca Juga: WHO Beri Peringatan Bahwa Virus Corona Tidak Akan Hilang, 'Kita Harus Belajar untuk Berdamai Dengannya'