Find Us On Social Media :

Perjalanan Karir Didi Kempot Sang Maestro Campursari, Berawal dari 'Pengamen Trotoar' yang Mengadu Nasib ke Jakarta hingga Karyanya Kerap Dicover Tanpa Izin

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 5 Mei 2020 | 09:36 WIB

Didi Kempot

Intisari-Online.com - Kabar duka datang tepat di hari kedua belas Ramadan 2020, Didi Kempot meninggal dunia.

Penyanyi campur sari, Didi Kempot dikabarkan meninggal dunia Selasa (5/5/2020) di RS Kasih Ibu, Solo, Jawa Tengah.

Dilansir dari TribunSolo.com, Didi Kempot meninggal dunia pukul 07.45 WIB.

Humas RS Kasih Ibu David juga sudah membenarkan Kabar meninggalnya Didi Kempot.

Baca Juga: Tidak Jera di Tengah Pandemi Covid-19, Beredar Lagi Kabar Warga China 'Mencuri Angsa Hitam dari Danau Lalu Dibuat Sup', ini Nasibnya Sekarang

Namun, belum diketahui pasti apa penyebab Didi Kempot meninggal dunia.

Semasa hidupnya, Didi Kempot dikenal sebagai maestro campursari dan penulis lagu yang populer.

Kiprahnya di dunia musik tanah air, tak lagi diragukan.

Meskipun diketahui Didi Kempot memulai karirnya sebagai musisi jalanan di Kota Surakarta.

 Baca Juga: Perjalanan Karir Didi Kempot Sang Maestro Campursari, Berawal dari 'Pengamen Trotoar' yang Mengadu Nasib ke Jakarta hingga Karyanya Kerap Dicover Tanpa Izin