Find Us On Social Media :

Dua Orang di Indonesia yang Positif Corona Tinggal di Depok, Tertular dari Warga Negara Jepang saat Berada di Jakarta

By Ade S, Senin, 2 Maret 2020 | 12:18 WIB

Menteri Kesehatan (Menkes) Terawan Agus Putranto.

"Di indonesia. Sudah di rumah sakit," kata Jokowi.

Dengan pengumuman ini, dengan demikian untuk kali pertama ada penemuan orang yang terjangkit virus corona di Indonesia.

Sebelumnya, ada sejumlah warga negara Indonesia yang terjangkit virus corona, tetapi mereka berada di luar Tanah Air.

Misalnya, seorang perempuan warga negara Indonesia yang berada di Singapura.

Dia diketahui sebagai WNI pertama yang terjangkit virus corona saat bekerja sebagai pramuniaga di Negeri Singa.

Perempuan itu belum pernah ke China. Dia diduga terjangkit virus corona dari sejumlah wisatawan yang datang ke toko tempat dia bekerja.

Kasus berikutnya adalah setidaknya 9 WNI yang terjangkit virus corona saat bekerja sebagai awak kapal pesiar Diamond Princess.

Menurut Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, dari sembilan WNI itu, lima orang di antaranya dirawat di rumah sakit, sedangkan empat orang sisanya masih di kapal.

Baca Juga: Datang dari Italia, 2 Staf dari Penyanyi K-Pop Chungha Positif Virus Corona, Begini Cara Virus Corona Menular Antar Manusia