Find Us On Social Media :

'Tiba-tiba Ada Arus Besar dari Arah Utara', Inilah Kesaksian Siswa SMPN 1 Turi yang Selamat dari Peristiwa Hanyutnya Ratusan Siswa Saat Susur Sungai

By Tatik Ariyani, Sabtu, 22 Februari 2020 | 08:25 WIB

Evakuasi siswa SMP Negeri di Turi Sleman yang hanyut terbawa arus sungai Sempor, Dukuh Donokerto Turi

"Luka beberapa di kaki karena terkena batu. Ini pengalaman pertama saya ikut kegiatan seperti ini," katanya.

Kegiatan susur sungai itu dilakukan di wilayah Outbound Valley Sempor Dukuh, RT.03/RW.10, Ngentak Dukuh, Donokerto, Kecamatan Turi, Jumat (21/2/2020) sore.

Pesertanya adalah anak-anak siswa SMPN 1 Turi Sleman. Informasi sementara dihimpun Tribun Jogja dari lokasi, ada enam siswa korban meniinggal dunia setelah hanyut saat susur sungai tersebut.

Sementara, tim gabungan masih melakukan pencarian terhadap kira-kira lima korban yang belum ditemukan.

Baca Juga: Dikhawatirkan Serang Donald Trump, Pemerintah India Persenjatai Petugas dengan Ketapel untuk Halau Hewan yang Sudah Pernah Tewaskan Seorang Bayi dan Dua Turis Ini

Cerita orangtua korban selamat

Peristiwa itu juga membuat orangtua korban sangat panik dan cemas.

Orangtua korban selamat, Hartono, mengatakan saat itu ia sedang pulang kerja ketika ada telepon dari adiknya bahwa sejumlah siswa SMPN 1 Turi hanyut saat susur sungai.

Ia lantas datang ke lokasi untuk mencari anaknya, Salma Kusuma Haryani, yang merupakan satu di antara peserta susur sungai SMPN 1 Turi tersebut.

"Saya ditelpon adik ada banjir. saya ke lokasi anak saya tidak ada, saya nangis. panik," katanya.