Find Us On Social Media :

Makan 1 Telur Setiap Hari, Lihatlah Apa yang Akan Terjadi pada Tubuh Anda

By Mentari DP, Jumat, 7 Februari 2020 | 09:40 WIB

Ilustrasi telur.

Intisari-Online.com - Apakah Anda suka mengonsumsi telur?

Perlu Anda tahu bahwa mengonsumsi telur dapat bermanfaat baik bagi tubuh kita. Terutama jika anak-anak yang mengonsumsinya.

Dilansir dari kompas.com pada Jumat (7/2/2020), seorang peneliti bernama Lora Iannotti dari Universitas Washington di St. Louis mengatakan, telur adalah makanan yang terjangkau dan mudah diakses.

Oleh karenanya, makanan ini bisa menjadi sumber nutrisi yang baik untuk pertumbuhan dan perkembangan pada anak-anak.

Baca Juga: Soal Pesta Pernikahan yang Menutup Ruas Jalan di Makasar: Ingat, Penggunaan Jalan untuk Pesta Pernikahan Ada Aturannya Lho

Selain itu, telur juga memiliki potensi untuk berkontribusi dalam mengurangi stunting di seluruh dunia.

Iannotti menambahkan bahwa anak-anak yang makan satu telur per hari memiliki pengurangan prevalensi pengerdilan sebesar 47 persen dan kekurangan berat badan sebesar 74 persen.

Telur adalah makanan bergizi lengkap, dikemas dengan aman, dan bisa dibilang lebih mudah diakses di populasi miskin sumber daya, dibandingkan makanan pelengkap lainnya, khususnya makanan yang diperkaya.

"Telur tampaknya menjadi sumber nutrisi yang layak direkomendasikan untuk anak-anak di negara berkembang," pungkasnya.

Baca Juga: 1 Bulan Pasca Mundur dari Kerajaan Inggris, Begini Kehidupan Harry dan Meghan Markle Sekarang dan Inilah Sosok yang Menggantikan Keduanya dalam Tugas Kerajaan

Nutrisi dalam telur

Telur dibagi menjadi dua. Telur putih dan kuning telur.

Untuk kuning telur, banyak orang menduga kuning telur hanya mendatangkan efek negatif karena mengandung kolesterol tinggi.

Padahal satu butir telur besar mengandung 186 miligram kolesterol.

Sementara nilai harian yang direkomendasikan untuk kolesterol kurang dari 300 mg.

Dulu telur memang dikaitkan dengan risiko penyakit jantung karena kandungan kolesterolnya yang tinggi.

Tapi riset telah menunjukkan diet kolesterol tidak dapat secara signifikan memengaruhi kadar kolesterol dalam darah.

Selain kolesterol, kuning telur juga mengandung banyak nutrisi, termasuk tinggi zat besi, folat, vitamin, lutein, dan zeaxanthin.

"Bagian putih telur juga mengandung nutrisi yang sehat, seperti vitamin yang larut dalam lemak, asam lemak esensial, dan antioksidan," kata Maciel.

Baca Juga: Jadi 'Pembunuh' Nomor 2 Bagi Wanita Indonesia, Ini Gejala Kanker Serviks, Salah Satunya Keputihan yang Tidak Biasa

Penelitian terbaru menunjukkan mengonsumsi satu telur setiap hari dapat menurunkan risiko serangan jantung dan stroke.

Sebab telur mengandung kolesterol HDL yang baik, dan membantu membasmi lemak dalam darah.

Riset yang diterbitkan dalam American Journal of Clinical Nutrition, juga menemukan konsumsi telur satu butir setiap hari tak akan menimbulkan peningkatan risiko serangan jantung dan masalah kolesterol.

Terakhir, telur merupakan camilan yang sangat baik bagi siapa saja yang ingin menurunkan  berat badan mereka.

Dengan 6 gram protein dan hanya 80 kalori yang terkandung dalam sebutir telur besar, satu telur rebus bisa menjadi camilan memuaskan.

Anda juga bisa menambahkan segenggam bayam segar sebagai pendampingnya.

Perlu diketahui, putih telur hanya memiliki 15 kalori per butirnya.

Tidak ada kandungan kolesterol dan lemak jenuh pada putih telur sehingga sangat baik untuk Anda yang ingin menurunkan berat badan.

Baca Juga: Tidak Pernah ke China Tapi WNI di Singapura Positif Kena Virus Corona, Kok Bisa? Ternyata dari Sini Dia Tertular