Find Us On Social Media :

Burahol alias Kepel, Tanaman Langka Pewangi Badan Putri Keraton Hingga Merawat Kesehatan Ginjal

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 11 Januari 2020 | 17:00 WIB

Burahol bisa merawat kesehatan ginjal.

Hanya dengan memakan buah itu yang sudah masak, para putri ini sudah bisa berbau bunga violces. Keringatnya wangi, dan napasnya harum.

Takut kualat

Kebiasaan makan buah kepel kemudian ditiru oleh para putri keraton raja-raja kecil lainnya di Jawa Tengah dan Timur.

Kerajaan kecil-kecil ini kemudian menanam pohon itu juga di halaman keratonnya masing-masing.

Kebetulan di masyarakat Jawa feodal waktu itu ada semacam kepercayaan, bahwa orang yang meniru cara hidup raja dan anggota keluarganya hanya orang yang kuat, baik lahir maupun batin, seperti para adipati (semacam gubernur zaman sekarang), pangeran, pejabat kerajaan, dan panglima perang. Lainnya akan kualat.

Akibatnya, para tetua kampung dan pemimpin masyarakat mengeluarkan keputusan, bahwa rakyat jelata tidak dibenarkan menanam pohon itu.

Pohon yang sebelumnya sudah ada di desa-desa harus ditebangi dan dimusnahkan.

Barangsiapa tidak mengindahkan akan diusut sampai tuntas dan dijatuhi hukuman.

Di Jawa Barat, pohon itu juga banyak tumbuh di hutan, tetapi para istri Raja Sumedang, Galuh, dan Dipati Ukur tidak tertarik pada pohon itu.

Baca Juga: Harganya Capai Setengah Juta per Kilo, Buah Ini Bisa Bantu Sembuhkan Penyakit Jantung Hingga Kanker Usus Lho