Find Us On Social Media :

5 Manfaat Air Kunyit Bagi Kesehatan Anda Jika Anda Meminumnya Tiap Hari Selama 1 Minggu! Hasil Tak Terduga Ini Dapat Anda Dapatkan

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 5 Desember 2019 | 16:00 WIB

Manfaat air kunyit

Intisari-Online.com - Biasa digunakan sebagai bumbu masakan, tahukah Anda apa saja manfaat air kunyit?

Ya, faktanya air kunyit ternyata bisa juga diolah menjadi minuman yang kaya manfaat bagi kesehatan.

Kunyit bersifat antiinflamasi dan dipercaya dapat meningkatkan pencernaan, meredakan nyeri sendi, serta mencegah penyakit jantung.

Banyak cara untuk mengonsumsi kunyit, baik dikunyah langsung atau dibuat minuman.

Baca Juga: Hati-hati, Jika Membongkar Semangka Temukan Tanda Seperti Pada Gambar Ini, Sebaiknya Buang Saja Buah Tersebut, Begini Alasannya!

Gina Florio seorang Fitness Editor untuk situs Popsugar.com mengungkapkan sangat merasakan manfaat dari kunyit.

Bahkan ia memutuskan untuk membuat jus akar kunyit sendiri, setelah mengetahui manfaat dari kunyit dari internet dan beberapa pengalaman orang yang sudah pernah merasakannya.

Gina Florio membuat jus akar kunyit dengan beberapa bahan berikut ini:

- 1 sendok makan kunyit bubuk

Baca Juga: Pantas Kini Harganya Selangit, Ceplukan Ternyata Punya Khasiat Sembuhkan Berbagai Penyakit Berbahaya Ini, Begini Cara Mengolahnya Menjadi Obat

- Lada hitam yang sudah retak (untuk membantu penyerapan)

- Jus lemon segar

- Air kelapa

Selain bahan di atas, Gina juga menambahkan satu sendok kecil minyak kelapa.

Setelah rutin minum ramuan kunyit setiap hari selama satu minggu, Gina merasakan perubahan dalam tubuhnya, di antaranya sebagai berikut.

Baca Juga: Zul Zivilia Terancam Hukuman Mati: Seperti Inilah Urutan Eksekusi Mati di Nusakambangan, Bikin Napi Didera Tangis Tak Kunjung Henti

1. Melancarkan pencernaan

"Saya merasa tidak banyak berubah dalam beberapa hari pertama, tetapi sekitar setengah minggu, saya melihat ada perubahan pada pencernaan saya," kata Gina.

Setelah mengonsumsi ramuan kunyit, ia cukup teratur pergi ke kamar mandi dua atau tiga kali sehari.

 

"Rasanya seperti di tengah-tengah detoksifikasi," ungkapnya.

Gina juga menambahkan, gaya hidupnya tidak berubah selama satu minggu.

Meski demikian, Gina masih menunggu apakah pergerakan ususnya kembali normal lagi dan pencernaannya semakin membaik meski tetap rutin minum ramuan kunyit tersebut.

2. Merasa ingin menyerah karena rasa kunyit

Baca Juga: Terancam Hukuman Mati, Zul Zivilia Siap Hadapi Keputusan Hakim: Inilah Bukit 'Angker' Nirbaya, Lokasi Eksekusi Mati para Tahanan di Nusakambangan

"Saya suka memasak dengan kunyit, tetapi sepanjang minggu ini mungkin telah membuat saya ingin menyerah untuk sementara waktu," ungkapnya.

Gina mengatakan, kunyit memiliki rasa yang cukup kuat, apalagi ia tidak suka rasanya yang dicampur dengan lada dan air kelapa.

"Rasa itu tidak tercampur jika ada yang bertanya kepada saya," jelasnya.

Setelah minum ramuan tersebut, Gina pun harus mengunyah sesuatu seperti sesendok yogurt kelapa atau roti bakar selai kacang.

 

3. Memiliki lebih banyak energi dari biasanya

Selama dua minggu kurang, Gina selalu bangun dengan semangat di setiap pagi.

"Saya tidak tahu apakah itu saya merasa lebih ringan karena rutin pergi ke kamar mandi, tetapi apa pun itu, saya punya banyak energi di pagi hari," paparnya.

"Kunyit dikatakan efektif meningkatkan serotonin dan dopamin di otak, jadi ini mungkin mengapa saya memiliki lebih banyak energi dan suasana hati yang lebih baik setiap pagi," tambahnya.

Baca Juga: Wanita Ini Tega Bunuh Pacarnya Sendiri, Memutilasi dan Memasaknya Jadi Nasi Kebuli Lalu Dibagikan ke Tetangga-tetangga, Apa Masalahnya?

4. Rasa sakit setelah olahraga lebih cepat hilang

"Ini tentu saja merupakan bagian terbaik dari percobaan kunyit yang saya lakukan. Manfaat anti-inflamasi kunyit membantu saya pulih lebih cepat setelah olahraga," ungkapnya.

"Saya mengalami rasa sakit di tubuh bagian bawah selama seminggu, yang membuat saya cukup sakit pada pagi berikutnya. Tetapi saya perhatikan rasa sakit ini memudar lebih cepat dari biasanya," jelasnya.

 

Tidak hanya itu, Gina juga menambahkan otot-ototnya seakan menjadi lebih kuat dari biasanya.

5. Perut menjadi sakit jika tidak mengonsumsinya

"Saya mempraktikkan puasa intermiten, jadi saya berhenti makan setelah jam 4 sore. Dari tujuh hari, 2 hari saya minum ramuan kunyit di malam hari sebelum tidur, namun saya segera menyadari ini suatu kesalahan, karena saya bangun dengan sakit perut," paparnya.

Ia merasakan seperti banyak gas di dalam perutnya, namun bukan ingin kentut.

Namun, perasaan itu hilang setelah dirinya mengonsumsi makanan.

"Saya hampir dapat mengatakan ini karena saya mengonsumsinya tanpa makanan, karena pada pagi hari ketika saya minum ramuan kunyit dengan sarapan, saya tidak memiliki masalah sama sekali," katanya.

Baca Juga: Mengendalikan Diabetes dengan Kayu Manis, Konsumsi Setiap Pagi dan Sore, Begini Cara Membuatnya!

Meski begitu, Gina tidak yakin apakah akan terus mengonsumsi ramuan kunyit setiap hari.

Namun setelah melihat beberapa hasil yang baik, Gina mencoba untuk mempertimbangkan jenis minuman lain yang rasanya lebih enak dari ramuan kunyit yang dibuatnya.

"Saya ingin melihat apa yang terjadi pada tubuh saya jika saya terus minum suplemen kunyit setiap hari. Saya merasa itu akan melakukan keajaiban untuk waktu pemulihan saya di luar gym dalam jangka panjang," tambahnya.

Artikel ini pernah tayang di Nakita.grid.id dengan judul Minum Air Kunyit Setiap Hari Selama 1 Minggu, Hasilnya pada Tubuh Tak Terduga!