Find Us On Social Media :

Terima Telepon di Bawah Pohon Asam, Pria Ini Tewas Disambar Petir, 'Celana yang Dia Pakai Sampai Robek'

By Tatik Ariyani, Selasa, 3 Desember 2019 | 14:47 WIB

Sarci Tanu sedang memeluk jenazah anaknya yang tewas disambar petir, Senin (2/12/2019) siang.

Akibat sambaran petir lanjut Mikael, korban mengalami luka pada bagian dada dan pahanya.

Tidak hanya itu, celana yang digunakan korban juga ikut robek akibat sambaran petir.

Batang pohon asam, tempat korban berteduh juga hangus akibat disambar petir.

Baca Juga: Alami Sakit Kepala dan Flu Selama 1 Bulan, Ternyata Wanita Ini Memiliki Lima Tumor Otak dan Sudah Menyebar

"Anak saya punya dada luka akibat kena sambar petir. Tidak hanya itu bagian pahanya juga. Celana yang dia pakai sampai robek," ujarnya.

Ia mengaku, sudah menerima kematian korban sebagai ajalnya. "Tadi dokter sudah perikaa juga pak. Jadi saya terima kejadian ini sebagai ajal anak saya," pungkasnya.

Tips Menghindari Sambaran Petir

Saat ini, kita sedang mengalami musim hujan, teman-teman. Hujan bisa turun tiba-tiba, karena itu kita perlu sedia payung sebelum hujan.