Find Us On Social Media :

Generasi 'Jadul' Masih Ingat Oplet-nya Si Doel? Segini Harganya Jika Dijual Sekarang

By Nieko Octavi Septiana, Senin, 4 November 2019 | 11:00 WIB

(Ilustrasi) Segini harga oplet 'Si Doel' jika dijual

 

Salah satu Morris Minor yang masih tersisa di Jakarta adalah milik Salim, salah seorang anggota komunitas Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI).

Ditemui saat PPMKI menggelar acara di Bogor pada Minggu (21/1/2018) silam, Salim menceritakan asal mulanya memiliki mobil bermesin 1.000cc yang diproduksi tahun 1957 itu.

Menurut Salim, dirinya dulunya merupakan salah satu penarik oplet yang sempat mencicipi era Morris Minor.

Saat dilakukan peremajaan oplet menjadi mikrolet pada tahun 1980, Salim pun membeli oplet yang digunakannya itu dari sang juragan.

"Saya sempat narik oplet dulu waktu ongkosnya masih Rp 30 perak."

"Tahun 1980 oplet diremajakan jadi mikrolet, pelatnya saya ganti hitam," ujar Salim

Baca Juga: Inilah Rumah Jagal Anjing di Kamboja yang Membantai Banyak Anjing Secara Sadis untuk Dijadikan Daging hingga Makanan Ringan