Find Us On Social Media :

Jadi Pemuja Adolf Hitler, Remaja Ini Bikin Bom dan Ingin Bunuh Banyak Orang Bahkan Pernah Ingin Mati Ditembak Polisi atau Bunuh Diri

By Nieko Octavi Septiana, Minggu, 22 September 2019 | 19:30 WIB

Kieran Cleary (16) ingin menjadi teroris

Intisari-Online.com - Menjadikan tokoh diktator Jerman yang terkenal karena Nazi-nya, Adolf Hitler, seorang remaja melakukan hal ekstrem.

Melansir Mirror, Jumat (20/9/2019), Kieran Cleary, seorang remaja 16 tahun membuat bom di kamar kakek dan neneknya.

Bahkan ambisi untuk melakukan kejahatannya itu ditunjukkan secara gamblang.

Kieran mengatakan pada teman-temannya bahwa dia ingin mengamuk dan membunuh banyak orang, berminggu-minggu setelah membuat senjata berisi pecahan peluru saat tinggal di rumah kakek-neneknya.

Baca Juga: Terkena Penyakit Mematikan, Wanita Ini Tiba-tiba Alami Kelumpuhan dan Sulit Bernapas

Dia memperingatkan pada sesama murid sekitar setahun sebelumnya bahwa dia akan melakukan penembakan di sekolah.

Kieran memuji Adolf Hitler dan memberi tahu teman-temannya, "Gas orang-orang Yahudi."

Remaja, dari Holme Wood, Bradford, Inggris telah banyak meneliti taktik pembuatan bom secara online dengan mengakses situs web.

Setelah ditangkap polisi, selama wawancara dia mengatakan kepada petugas bahwa dia 'suka makan daging'.

Baca Juga: Agresif dan Serang Tim Penyelamat, Seekor Anjing yang Kepalanya Tersangkut di Ban Mobil Ini Tidak Bisa Diadopsi, Kok Bisa?

Rekaman itu diputar di pengadilan dan membuat orang tertegun, "Saya merasa seperti memotong orang dan hal-hal semacamnya dan memakannya, saya tidak tahu mengapa dan saya mencoba mencari tahu.

"Aku tidak tahu kenapa aku merasa seperti itu."

Diketahui remaja itu mengikuti instruksi untuk pembuatan senjata dari 'The Anarchist's Corner' pada 18 Juni 2018.

Jaksa penuntut pada persidangannya di Pengadilan Leeds Crown mengatakan bahwa ia hampir menciptakan senjata dengan potensi radius ledakan 30 meter.

Baca Juga: Kisah Agus Hernoto, Rela Kehilangan Kaki Demi Tak Bocorkan Informasi Saat Ditawan, Namun Akhirnya Dipecat karena Cacat

Senjata itu mungkin bisa digunakan untuk menimbulkan bahaya dan kematian maksimum bagi warga sipil.

Kieran Cleary dihukum karena membuat bahan peledak dan tiga tuduhan memiliki dokumen yang mungkin berguna bagi seseorang yang melakukan atau menyiapkan tindakan terorisme.

Tetapi juri membebaskannya dari pelanggaran yang lebih serius dalam membuat bahan peledak dengan niat pada bulan Mei tahun ini.

Selama persidangan, pengadilan mendengar bahwa ia pertama kali menjadi perhatian polisi berusia 13 tahun dan dirujuk ke Prevent, strategi kontra-terorisme Pemerintah pada tahun 2017.

Baca Juga: Siang Tadi, Hari Ini Gunung Api Keluarkan Awan Panas, Letusannya Capai Tinggi 800 Meter

Pada Juli 2018, Prevent menerima informasi Kieran mengatakan pada teman-temannya bahwa dia ingin membunuh banyak orang kemudian ditembak mati oleh polisi atau bunuh diri.

Pengadilan mendengar bahwa Kieran mencari dan menonton video tentang Liga Pertahanan Inggris, dan bahwa pencariannya menjadi "semakin gelap" dan dia mencari video tentang pembunuhan, penyiksaan dan mutilasi.

Dia juga meneliti serangan terhadap Muslim dan pembantaian SMU Columbine 1999 di AS, di mana 12 siswa terbunuh.

Kieran juga berkata, "Saya mungkin juga membawa senjata ke sekolah dan melakukan penembakan di sekolah".

Baca Juga: Berenang di Laut Saat Liburan Keluarga, Seorang Remaja Alami Migrain hingga Berujung Kebutaan, Ternyata Ini yang Terjadi Padanya

Kepala Detektif Inspektur Martin Snowden mengatakan Kieran terpapar dan mengembangkan minat pada ideologi ekstremis, kekerasan, senjata api, dan bahan peledak.

Hal ini menurutnya karena ia begitu banyak menghabiskan waktu sendirian dengan mengakses internet yang memberi akses pada hal berbau negatif.

"Dia telah menghabiskan banyak waktu sendirian di internet dan sengaja mengakses situs gelap.

"Ketertarikannya dengan kekerasan dan kematian sangat memprihatinkan mengingat usia dan kerentanannya.

"Orang-orang muda dapat rentan terhadap pengaruh negatif secara online dan kami mendesak orang-orang untuk memiliki kepercayaan diri untuk melaporkan sikap atau perilaku yang mengkhawatirkan.

Baca Juga: Berenang di Laut Saat Liburan Keluarga, Seorang Remaja Alami Migrain hingga Berujung Kebutaan, Ternyata Ini yang Terjadi Padanya

"Pesan kami tetap sama bahwa kami akan selalu berusaha melakukan intervensi sedini mungkin untuk mendukung mereka yang berisiko radikalisasi.

"Meskipun ada upaya ekstensif untuk menjauhkan bocah ini dari jalur kriminalitas, karena perkembangan perilakunya, ia ditangkap dan didakwa melakukan pelanggaran serius.

"Pencarian online-nya dikombinasikan dengan pembuatan alat peledak berpotensi membahayakan keselamatan orang lain dan tidak bisa tidak ditindaklanjuti."

Sementara atas kasusnya membuat bom, remaja itu dijatuhi hukuman lima tahun penjara.