Memilukan, Calon Paskibra Ini Gagal Terpilih Diduga Karena Diserobot Anak Pejabat, Padahal Sudah Terlanjur Ukur Seragam dan Sepatu

Mentari DP

Penulis

Dirundung kesedihan, Koko berharap agar ke depannya panitia bisa bersikap lebih adil. Bagaimana kisah lengkapnya?

Intisari-Online.com - Baru-baru ini, media sosial Tanah Air tengah dihebohkan dengan kisah Koko Ardiansyah.

Yakni pelajar asal Labuhan Batu, Sumatera Utara.

Koko Ardiansyah yang bercita-cita menjadi pasukan pengibar bendera (paskibra) kabupaten pada perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-74 harusmengubur mimpinya itu.

Pasalnya, Koko Ardiansyah gagal menjadi anggota paskibra lantaran posisinya digantikan oleh seorang anak pejabat.

Baca Juga: Tak Perlu Jauh-jauh ke Kalimantan Demi Bajakah, Obat Kanker Ada di Dapur Anda dalam Wujud Kunyit, Ini Cara Mengolahnya Menurut Pakar!

Kisah pilu yang dialami Koko ini akhirnya terungkap lewat video curhatnya yang menjadi viral di jagat maya.

Seperti yang diunggah ulang oleh akun Facebook Yuni Rusmini pada Selasa (13/8/2019) lalu.

Dalam video singkat tersebut, Siswa SMK Negeri 2 Rantau Utara ini menceritakan perjuangannya sebelum akhirnya terpilih menjadi anggota paskibra kabupaten.

"Mulai pertama sampai akhir fisik terus. Tahap terakhir terus pengumuman ke sekolah. Nama saya ada di nomor 29," tuturnya seperti dilansir Facebook Yuni Rusmini.

Koko sempat bergembira saat ia dipanggil untuk mengikuti pengukuran baju dan sepatu yang menandakan mimpinya tinggal selangkah lagi.

Namun, betapa hancur perasaannya saat tahu namanya tiba-tiba hilang dari daftar ketika sudah memasuki tahap karantina.

"Dah ikut pengukuran baju, pengukuran sepatu. Baru ketika karantina, nama saya nggak keluar," ungkap Koko dengan mata berkaca-kaca.

Baca Juga: Terpaksa Makan Rumput dan Daun, 182 Korban Meninggal Akibat Konflik di Nduga Papua karena Kedinginan, Lapar, dan Sakit

Dibesarkan sebagai anak yatim yang penuh dengan keterbatasan, Koko ternyata menyimpan harapan besar di balik bergabungnya ia ke seleksi paskibra kabupaten.

Usut punya usut, ia bermaksud mengikuti seleksi paskibra kabupaten agar memuluskan cita-citanya menjadi anggota TNI.

Namun alih-alih mendapat sertifikat, kegagalan ini membuatnya harus menelan kekecewaan besar.

"Ya kecewa sedih semua deh kak. Karena saya pikirkan dengan ikut itu, saya dapat sertifikatnya, jadi saya pikir untuk mendaftar sebagai anggota TNI jadi gampang."

"Jadi karena sekarang gagal, mau bagaimana lagi lah kak, kecewa," ucap Koko.

Dirundung kesedihan, Koko berharap agar ke depannya panitia bisa bersikap lebih adil karena menurutnya mereka menggantikan dirinya dengan orang yang tak pernah mengikuti seleksi sama sekali.

"Ya kalau untuk panitia, kalau bisa yang lebih adil lagi."

"Kalau memang menggantikan saya, gantikan dengan yang ikut seleksi yang lebih pantas dari saya."

"Jangan yang enggak ikut seleksi dimasukkan waktu karantina," pungkasnya.

Baca Juga: Ingatlah! Jika Anda Merokok di Dalam Rumah, Maka Saja Anda Menyebarkan Racun ke Setiap Orang di Dalamnya!

Belakangan terungkap sosok yang menggantikan posisi Koko Ardiansyah di paskibra kabupaten bukanlah orang biasa.

Lewat wawancaranya yang dilansir YouTube Official iNews (13/8/2019), Koko menduga orang tersebut adalah anak bupati.

"Kemarin belum kenal tapi sekarang sudah, si Doni. Dengar-dengar anak bupati kak," ucap Koko kepada wartawan iNews.

Viralnya curhatan Koko Ardiansyah yang mengaku gagal jadi anggota paskibra kabupaten karena digantikan anak pejabat akhirnya terdengar sampai ke pihak Dinas Pendidikan dan Olahraga (Dispora) Labuhan Batu.

Masih melansir YouTube Official iNews (13/8/2019), Kabid Pemuda Dispora Labuhan Batu, Awaluddin Siagian mengatakan pemilihan anggota paskibra adalah kebijakan dari bupati.

"Untuk bupati sendiri, itu adalah kebijakan untuk pembinaan kedisiplinan dan juga untuk menyalurkan bakat anak tersebut," jelas Awaludin.

Namun, saat ditanya terkait Koko yang dikeluarkan secara sepihak dari tim paskibra kabupaten, ia enggan menjawab.

Sebab Awaluddin mengaku tidak bisa menjawab hal tersebut karena bukan wewenangnya.

"Kalau itu kebijakan dari pimpinan kita, kalau sejauh ini mengenai itu pimpinan yang bisa menjelaskan hal itu," tandasnya.

Baca Juga: Tak Hanya Bajakah Asal Kalimantan, 7 Tanaman Ini Diklaim Bisa Jadi Obat Kanker, Termasuk Daun Belalai Gajah

Artikel ini pernah tayang di Grid.id oleh Puput Akad Ningtyas Pratiwi dengan judul asli "Kisah Pilu Calon Paskibra yang Gagal Terpilih Diduga karena Diserobot Anak Pejabat, Padahal Sudah Terlanjur Ukur Seragam dan Sepatu"

Artikel Terkait