Find Us On Social Media :

Ani Yudhoyono Meninggal Dunia, Inilah 16 Gejala Leukemia yang sering Dianggap Remeh Orang

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 1 Juni 2019 | 20:15 WIB

Gejala kanker darah seperti yang dialami Ani Yudhoyono

Intisari-Online.com -  Sejak pertengahan Mei lalu, Ani Yudhoyono sempat dikabarkan membaik karena sudah diizinkan keluar dari kamar di Rumah Sakit.

Setelah menjalani perawatan di National University Hospital, Singapura selama kurang lebih 3 bulan, Ani Yudhoyono berpulang ke pangkuan Tuhan.

Istri dari Presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut meninggal dunia hari ini (1/6/2019) pukul 11.50 waktu Singapura, seperti diwartakan Kompas TV.

Ani Yudhoyono meninggal dunia di usia 66 tahun setelah berjuang melawan kanker darah atau leukemia.

Baca Juga: Ani Yudhoyono Meninggal Bagai Ainun Jilid II, Tak Mudah Menjadi Teman Hidup Pemimpin

Kabar Ani Yudhoyono masuk ICU lagi ini disampaikan oleh Agus Yudhoyono dalam pesan yang diterima oleh Kompas.com pada Kamis (30/5/2019).

Ini adalah kali kedua Ani Yudhoyono masuk ICU lagi di National University Hospital, Singapura.

Sebagaimana sudah diketahui, Ani Yudhoyono menjalani perawatan di Singapura sejak Februari 2019 setelah divonis menderita kanker darah.

"Pada hari Rabu (29/5/2019), Ibu Ani Yudhoyono harus dirawat secara intensif di ruang Intensive Care Unit (ICU), di NUH Singapura.

Baca Juga: Agung Laksono Kenang Kesetiaan SBY dan Ani Yudhoyono: 'Jalan pun Tidak Ada yang di Depan atau di Belakang'

Leukemia adalah kanker darah dan sumsum tulang, suatu keganasan yang menyebabkan produksi sel-sel darah tertentu tidak normal.

Ketika sel-sel darah yang tidak sehat mendesak sel-sel yang sehat, fungsi darah mulai goyah dan Anda mungkin melihat gejala fisik.