Find Us On Social Media :

Protes Anaknya Tak Jadi Ketua Kelas, Sang Ibu Mengadu ke Kementerian Pendidikan

By Tatik Ariyani, Selasa, 30 April 2019 | 11:30 WIB

Kalaichelvi Nadarajan adukan pihak pengawas pemilihan ketua kelas ke Kementrian Pendidikan.

Intisari-Online.com - Saat masih sekolah, siswa dapat belajar kepemimpinan dengan menjadi ketua kelas atau organisasi.

Namun, sebelumnya siswa tersebut harus melalui sebuah pemilihan terlebih dahulu.

Jika menang, dia akan bertanggung jawab pada organisasi di bawahnya.

Jika kalah pun, harusnya itu jadi hal yang lumrah baginya.

Baca Juga : Jika Menderita Satu dari 8 Penyakit Ini, Lebih Baik Anda Berolahraga daripada Berobat

 

Namun berbeda dengan kasus yang beredar di Malaysia.

Seorang ibu merasa tidak puas dan mengadukan komite pengawas pemilihan ke Departemen Pendidikan Malaysia.

Alasan sang ibu mengadu karena anak laki-lakinya tidak bisa menjadi ketua kelas.

Melansir laman Malaysia Kini pada Senin (29/4/2019), Kalaichelvi Nadarajan mengajukan pengaduan ke Kementerian Pendidikan pada 4 Februari 2019.

Baca Juga : Jokowi Pindah Ibu Kota ke Luar Jawa, Rencana Memindah Pusat Pemerintahan Terjadi Sejak Kolonial-Orba