Find Us On Social Media :

5 Tips untuk Mencegah GERD, Salah Satunya Hindari Pakaian Ketat

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 1 Maret 2019 | 09:00 WIB

Intisari-Online.com – Pernah mengalami ini, ketika tiba-tiba rasa terbakar di dada dan sakit atau tiba-tiba bersendawa?

Penyakit refluks gastroesofageal atau GERD diperkirakan mempengaruhi sekitar 1 dari 5 orang dewasa.

Kondisi ini menyebabkan rasa sakit yang membakar di dada karena asam lambung mengalir ke atas dan mengiritasi kerongkongan.

Baca Juga : Dikira Hanya Asam Lambung, Pria ini Ternyata 3 Kali Terkena Serangan Jantung! Waspadai Gejalanya

Ada sejumlah perubahan gaya hidup yang mudah, yang dapat menghilangkan gejala mulas dan mengurangi risiko terkena GERD.

Nah, dilansir dari medical daily, berikut ini perubahan gaya hidup yang dimaksud.

Menurunkan berat badan berlebih

Baca Juga : Tips Puasa Nyaman bagi Penderita GERD

Obesitas adalah penyebab utama GERD, menurut Michael Vaezi, dari Vanderbilt University.

Ia menjelaskan bagaimana lemak tubuh ekstra dapat memberi tekanan pada perut, yang mendorong makanan dan asam ke atas.

"Menurunkan berat badan jika Anda kelebihan berat badan, dan jangan menambah berat badan," katanya.

Baca Juga : Inilah Bedanya Nyeri Dada karena Serangan Jantung dan Gejala Asam Lambung, Jangan Sampai Salah Mendeteksi

Jika Anda kelebihan berat badan, bicarakan dengan dokter yang akan memberikan rencana penurunan berat badan untuk mengurangi berat badan dengan cara yang paling aman.