Find Us On Social Media :

7 Manfaat Bayam Merah untuk Membantu Program Diet hingga Cegah Kanker

By Tatik Ariyani, Jumat, 28 Desember 2018 | 06:00 WIB

3. Mengobati anemia

Bayam merah memiliki kandungan zat besi yang tinggi, yang sangat bermanfaat untuk perkembangan aliran darah pada tubuh.

Konsumsi rutin bayam merah dapat meningkatkan kadar hemoglobin dan memurnikan darah, sehingga meningkatkan aliran darah secara alami.

Masukkan bayam merah dalam menu makanan sehari-hari jika Anda mengalami anemia.

Baca Juga : Fitur Baru WhatsApp, Kabarnya Bisa Digunakan Untuk Mengirim Uang, Seperti Apa Fiturnya?

4. Meningkatkan fungsi ginjal

Penelitian telah mengungkapkan bahwa makan bayam merah secara teratur dapat meningkatkan fungsi ginjal, terutama karena kandungan seratnya yang tinggi.

Node daun dikatakan memiliki lebih banyak manfaat pada ginjal.

5. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Menjadi sumber vitamin dan nutrisi yang tinggi, bayam merah memainkan peran utama dalam meningkatkan kekebalan tubuh.

Asam amino, vitamin E, vitamin K, zat besi, magnesium, fosfor dan potasium membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan karenanya melindungi tubuh dari bakteri atau virus penyebab penyakit.

Baca Juga : 10 Negara dengan Jumlah Operasi Plastik Terbanyak, Tak Ada Korea Selatan