Find Us On Social Media :

Tergiur Operasi Implan Murah Hidung Wanita Ini Malah Jadi Amburadul

By Tatik Ariyani, Sabtu, 20 Januari 2018 | 06:00 WIB

Intisari-Online.com - Nampaknya kasus gagalnya implan silikon di hidung seorang perempuan dari Thailand itu tidak hanya terjadi pada satu dua orang saja.

Jika dahulu silikon tersebut menyembul dari hidung korban, maka sekarang silikon tersebut keluar dari ujung hidung.

Perempuan asal Thailand yang tidak disebutkan identitasnya ini telah melakukan operasi Rhinoplasty yang gagal.

Operasi Rhinoplasty merupakan operasi hidung untuk membuat tampilan hidung lebih menarik.

BACA JUGA: 

Operasi ini dilakukan pada tulang dan tulang rawan yang memberi bentuk dan struktur pada hidung.

Melihat silikonnya menyembul dari ujung hidung, perempuan ini mencari seorang ahli dari Bangkok untuk mengeluarkan silikon tersebut.

Beruntung ia mendapat tawaran dari Klinik Narchaya untuk melakukan operasi pro - bono.

Operasi ini bertujuan untuk memperbaiki implan silikon pada hidung perempuan malang itu yang gagal.

BACA JUGA: 

Saat ditanya dokter perempuan ini tidak mau mengaku dimana ia melakukan operasi gagal tersebut. 

Namun ia mengaku bahwa operasi Rhinoplasty yang dijalaninya termasuk murah dan tidak berlisensi alias ilegal.

Implan pada hidung perempuan ini bergeser sehingga menyebabkan tonjolan seperti gelembung di ujung hidungnya.

Ahli bedah di Kilinik Natchaya berjanji untuk membantu perempuan tersebut.

BACA JUGA: 

Operasi dilakukan dengan menarik keluar silikon itu dari luka yang sudah terbuka di ujung tengah hidungnya.

Implan silikon tersebut harus diperas dari hidung si perempuan hingga tak tersisa.

Prosedur ini hanya berlangsung selama beberapa menit.

Namun dokter berkata bahwa operasi ini kemungkinan akan menimbulkan efek samping setelah perempuan ini sembuh.

Karena kejadian ini terus berulang, sang dokter menyarankan kepada mereka yang ingin melakukan operasi hidung untuk melakukannya di tempat berlisensi agar tidak ada kegagalan seperti ini lagi.

BACA JUGA: