Find Us On Social Media :

Bingung Bagaimana Cara Mengajarkan si Kecil Menabung? Simak 4 Jurus Ini

By Moh Habib Asyhad, Minggu, 19 November 2017 | 14:30 WIB

4. Orangtua jadi teladan

Mengenalkan cara menabung dan kemudian menikmati hasil tabungan akan membuat anak-anak senang menabung.

Namun, pendidikan akan lengkap tatkala orangtua menjadi panutan dalam menabung untuk menyeiesaikan masalah keuangan keluarga.

Jika anak dilahirkan dalam keluarga yang tidak mengenal langkah menabung, maka sulit baginya memahami perjuangan untuk menahan keinginan tertentu guna mencapai keinginan lain.

Akan hadir anak-anak dengan pola pikir instant yang menghalalkan segala cara untuk menghadirkan impiannya. Untuk itu dibutuhkan teladan yang datangnya dari orangtua. -- Tulisan ini dimuat di Majalah Intisari Edisi Family Financial Planning tahun 2005, ditulis oleh Joannes Widjajanto dan Harris P. Marpaung, perencana keuangan, di Jakarta. Judul asli tulisan ini adalah "Menabunglah di Awal Bulan".