Ingin Perut Rata? Lakukan Tiga Tips Ini

Esra Dopita M Sidauruk
Moh Habib Asyhad

Tim Redaksi

perut buncit
perut buncit

Intisari-Online.com - Umumnya, tak ada yang senang memiliki perut buncit dengan lemak berlebih. Selain merusak penampilan, perut buncit mengundang sejumlah penyakit muncul, di antaranya tekanan darah tinggi, kolesterol, diabetes, stroke, hingga jantung. Nah, jika ingin perut rata? Lakukan tiga tips ini:

1. Konsumsi serat

Selain adanya lemak, perut buncit juga disebabkan oleh adanya udara yang terjebak dalam sistem pencernaan. Terlebih ketika tubuh kekurangan serat, sehingga menyebabkan sembelit yang dapat membuat perut kembung.

Akan tetapi, mengonsumsi serat dalam jumlah berlebih juga dapat menyebbakan perut buncit. Oleh karena itu, agar mengonsumsi sekitar 25-30 gram serat setiap harinya. Salah satu buah yang dapat dikonsumsi adalah blueberry.Buah ini terbukti mampu mengurangi lemak perut.

2. Latihan interval

Latihan interval pada sesi latihan cardio terbukti dapat mengurangi lemak di perut. Selain itu, olahraga lain yang efektif memangkas lemak di perut, di antaranya lari, bersepeda, atau berenang. Setelah melakukan olahraga, tambahkan dengan latihan interval dengan kekuatan cepat, seperti lari cepat di tempat sekitar 10-60 detik.

3. Ketika Pelatihan Kekuatan

Olahraga lain yang dapat mengusir lemak di tubuh adalah sit-up. Selain itu, sit-up dapat membantu membentuk otot perut.

Artikel Terkait