Advertorial

Inilah Berbagai Mitos Makanan & Minuman yang Sering Anda Dengar, Salah Satunya Minum Kopi Bikin Tidur Tidak Nyenyak

Afif Khoirul M
Afif Khoirul M
,
Tatik Ariyani

Tim Redaksi

Berikut rangkuman beberapa mitos terkait minuman dan makanan yang banyak beredar di masyarakat yang sering Anda dengar.
Berikut rangkuman beberapa mitos terkait minuman dan makanan yang banyak beredar di masyarakat yang sering Anda dengar.

Intisari-online.com - Banyak sekali anggapan tentang makanan dan minuman yang diyakini beberapa orang.

Padahal anggapan tersebut belum tentu benar adanya.

Bahkan tak sedikit anggapan itu menjadi mitos yang tak terbukti kebenarannya.

Namun karena sudah banyak beredar dan diyakini banyak orang membuat anggapan itu sebagai fakta.

Baca Juga : Berat Badannya Hanya 22 Kg, Tetapi Anak Ini Dianggap Obesitas dan Berpotensi Bahaya Bagi Kesehatan, Kok Bisa?

Berikut rangkuman beberapa mitos terkait minuman dan makanan yang banyak beredar di masyarakat:

Susu baik untuk kesehatan tulang

Susu adalah minuman terbaik untuk kesehatan tulang masih jadi perdebatan hingga saat ini.

Menurut sebuah penelitian, negara-negara dengan konsumsi susu tertinggi seperti AS memiliki tingkat osteoporosis jauh lebih tinggi dibandingkan Jepang.

Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur

Yang mana, masyarakat Jepang tidak terlalu sering minum susu.

Selain itu, minum susu tidak memberikan perlindungan tambahan terhadap patah tulang.

Hindari minum kopi di malam hari agar tidur nyenyak

Efek stimulan kafein sebenarnya tergantung pada individu, yaitu gen CYP1A2 yang bertanggung jawab untuk metabolisme kafein.

Baca Juga : Nekat Hidup dengan Mayat, Kisah 3 Orang Ini Sangat Unik, Sekaligus Menyeramkan

Kebanyakan orang tergolong kelompok yang memiliki sensitivitas normal pada kafein.

Disarankan jangan minum kopi kurang dari 6 jam sebelum tidur.

Orang dengan sensitivitas tinggi mungkin mengalami insomnia bahkan jika mereka minum kopi dari pagi hari.

Kafein dalam kopi bisa menyebabkan kanker payudara

Faktanya meminum kopi tidak akan menyebabkan kanker payudara.

Baca Juga : Gara-gara Video Bayi Mainkan Segepok Uang, Kebun Ganja Bernilai Rp15 Miliar Terbongkar

Tidak ada hubungan antara asupan kafein dengan keberadaan kanker payudara jinak.

Kafein dalam kopi memang bisa menyebabkan pembesaran pembuluh darah dan karenanya memperbesar ukuran payudara.

Pembesaran itu mungkin menyebabkan nyeri dari pada payudara tapi belum tentu ada bukti yang menunjukkan kafein bisa menyebabkan kanker payudara.

Ganti garam meja dengan garam sehat

Kamu mungkin sering dengar saran untuk mengganti garam biasa dengan garam laut, Himalaya, hitam, atau banyak jenis garam lainnya.

Tetapi perbedaan antara jenis ini ternyata sangat kecil, mengingat konsumsi garam juga terbatas.

Satu-satunya hal yang berbeda adalah jumlah yodium, dan ternyata garam meja biasa justru lebih banyak menandung yodium.

Garam meja diberi tambahan yodium untuk mengatasi kekurangan yodium dan konsekuensinya.

Sebab, menurut Organisasi Kesehatan Dunia, sekitar 1/3 orang di dunia kurang mengonsumsi yodium.

Vitamin C bisa meredakan flu dan demam

Sebuah penelitian baru menunjukkan bahwa vitamin C tidak banyak membantu untuk meredakan flu dan demam.

Penting untuk tetap mengonsumsi banyak buah dan sayur untuk menjaga kesehatan.

Meski begitu, mengonsumsi puluhan buah jeruk atau menenggak berliter-liter jus jeruk tidak akan mengamankan Anda dari virus influenza.

Berdasarkan studi 30 percobaan terhadap 11 ribu orang, vitamin C hanya berefek sangat sedikit mencegah flu.

Mayones mengandung kolesterol tinggi

Mayones memang mengandung banyak lemak. Tetapi bukan berarti menggantinya dengan minyak zaitun atau wijen dalam salad itu lebih baik.

Masalahnya, mayones memiliki 50-80% lemak, sedangkan minyak memiliki 95-99% lemak.

Sumber kolesterol dalam mayones adalah telur, tetapi mitos bahwa telur memiliki kolesterol yang berbahaya bagi tubuh telah dibantah.

Namun hati-hati buat yang alergi telur, sebaiknya hindari mengonsumsi mayones.

Telur sebabkan kolesterol tinggi

Telur tak diragukan lagi merupakan sumber nutrisi penting.

Namun, banyak orang yang mengkambinghitamkan kuning telur dan menyebutnya sebagai penyebab tingginya kadar kolesterol tubuh.

Faktanya, penyebab kolesterol tinggi adalah lemak jenuh dan lemak trans, bukan kolesterol yang terkandung di dalam kuning telur.

Kulit ayam buruk buat kesehatan

Dikatakan bahwa kulit ayam mengandung banyak lemak dan kolesterol.

Tetapi orang-orang biasanya tidak memperhitungkan bahwa lipid kulit ayam terdiri dari asam lemak tak jenuh yang justru berguna menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik.

Terlebih lagi, kulit ayam adalah sumber kolagen yang memiliki pengaruh besar pada otot, kulit, dan persendianmu.

Wajib minum delapan gelas air per hari

Tubuh memang membutuhkan asupan air untuk dapat berfungsi dengan baik setiap hari.

Namun, mengonsumsi delapan gelas air per hari yang banyak disebutkan orang tidak sepenuhnya benar.

Faktanya, tidak ada aturan pasti bahwa Anda harus mengonsumsi delapan gelas air setiap hari.

Itu karena asupan air tidak hanya berasal dari minum, melainkan juga dari makanan yang Anda santap.

Selain itu, jumlah asupan air yang dibutuhkan tubuh tiap orang berbeda tergantung dari aktivitas sehari-hari, aktivitas fisik, usia, jenis kelamin, kondisi tubuh dan sebagainya. (Mahyuddin)

Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Tak Banyak yang Tahu, Berikut Mitos Tentang Berbagai Makanan dan Minuman

Artikel Terkait