Intisari-Online.com -Untuk kepentingan angkut logistik para Emir Qatar yang suka belanja mobil dan kuda balap serta barang-barang mewah lainnya sama sekali bukanlah sebuah kesulitan.
Pasalnya, Angkatan Udara (AU) Qatar memiliki 4 unit pesawat angkut raksasa buatan AS, C-17 Globemaster III.
(Baca juga:Memilih AS yang Bermuka Dua Sebagai Salah Satu ‘Pelindung’, Qatar Justru Bahayakan Diri)
Sebagai pesawat angkut berat berukuran raksasa, Globemaster bisa mengangkut barang hingga 140 ton dan terbang sejauh lebih dari 10.300 km tanpa mengisi bahan bakar ulang.
Keempat pesawat angkut Globemaster AU Qatar itu sebenarnya merupakan pesawat militer.
Tapi demi kepentingan keluarga kerajaan, satuGlobemaster dimodifikasi menjadi pesawat VVIP yang bisa memenuhi segala kebutuhan keluarga kerajaan ketika sedang terbang.
Cat Globemaster yang digunakan khusus keluarga kerajaan Qatar ini juga berbeda dan menyerupai cat-cat pesawat milik maskapai penerbangan Qatar.
Dengan pesawat angkut berat itu, keluarga kerajaan Qatar, jika berbelanja ke negara lain, bisa memborong barang mewah dalam jumlah besar dan langsung diangkut pulang.
Dalam kondisi dararut pesawat-pesawat Globemaster III Qatar juga bisa digunakan untuk mengungsikan keluarga kerajaan dalam satu kali penerbangan lengkap dengan semua logistiknya.
(Baca juga:Jusuf Kalla: Pada 2025 Seluruh Wilayah ASEAN Akan Terhubung dengan Sistem Logistik yang Mumpuni)
Meski sedang dikucilkan oleh negara-negara Arab dan terancam krisis pangan akibat embargo, keluarga kerajaan Qatar tidak akan mengalami kesulitan logistik berkat empat Globemaster yang bisa berbelanja ke negara-negara Eropa.
Tapi bagaimana dengan kebutuhan rakyatnya?
Para Emir Qatar memang tidak memiliki peluang lain kecuali melakukan perundingan damai sehingga hubungan diplomatik yang sudah diputus bisa cepat pulih lagi.