Intisari-Online.com -Selalu ada cerita ajaib dari tiap berita duka cita. Ialah Margaret Edgar, nenek 100 tahun yang selamat dari gempa bumi Selandia Baru.
Kita tahu, gempa bumi hebat mengguncang Selandia Baru, Senin (13/11). Yang pertama 7,8 skala ritcher, yang kedua 6,3 sekala ritchter; berpusat di Cheviot, 100 km sebelah utara Christchurh, South Island.
Baca juga:Giulia, Gadis Ajaib di Tengah Gempa Bumi yang Menggoncang Italia
Bencana ini menyebabkan banyak bangunan di kawasan tersebut hancur dan beberapa warga meninggal dunia. Di antara duka yang melanda, ada keajaiban yang terjadi. Seorang nenek berusia 100 tahun, berhasil bertahan hidup meski sebelumnya sempat terjebak di antara reruntuhan rumah tempatnya tinggal selama berjam-jam.
Meski selamat, Nenek Margaret masih tetap berduka. Hal ini lantaran anak lelakinya meninggal dunia karena tertimpa material bangunan yang sama. Nenek Margaret berhasil dikeluarkan dari reruntuhan bangunan oleh regu penyelamat yang dikirim pemerintah untuk menolong para korban, sesaat setelah kejadian.
Baca juga:Kisah 'Ombak Tsunami' saat Banjir Garut yang Tewaskan 18 Orang
Dilaporkan media lokal, seperti dilansir Tabloid Nova,saat kejadian Margaret sedang berada di rumah peristirahatan milik keluarga yang berada di selatan Kaikoura. Tempat itu telah ditinggali oleh nenek berambut perak ini sejak 1952. Sementara itu, Perdana Menteri John Key mengatakan bahwa dalam bencana ini sebanyak 2 orang dinyatakan tewas.
“Kami juga telah meminta helikopter-helikopter militer untuk menyediakan pertolongan ke Kaikoura yang aksesnya saat ini benar-benar terputus akibat gempa,” kata John Key.