Intisari-Online.com – Kram yang dalam bahasa Inggris kadang-kadang disebut charley horse, sebenarnya adalah kejang otot. Biasanya terjadi pada seorang atlet yang terlampau lelah dan kekurangan cairan selama berolahraga. Meski begitu, orang biasa juga bisa terkena kram. Rasanya sudah pasti menyakitkan. Jika hal itu terjadi, apa yang bisa kita lakukan untuk mengatasinya?
- Dengan lembut regangkan dan pijat-pijatlah otot yang kram.
- Kalau kejang terjadi pada tungkai bagian bawah (betis), buatlah berat tubuh Anda bertumbu pada kaki tersebut lalu tekuklah lutut Anda sedikit, atau lakukan peregangan betis.
- Untuk kram yang terjadi pada tungkai bagian atas (hamstring), luruskan kedua kaki Anda dan bersandarlah ke depan bertumpu pada pinggang. Mantapkanlah diri Anda dengan sebuah kursi. Atau lakukanlah peregangan otot hamstring.
- Gunakan kompres hangat untuk mengendurkan otot yang tegang dan kencang.
- Gunakan kompres dingin pada otot yang sakit atau nyeri.
- Minum banyak air. Cairan menolong otot-otot Anda berfungsi secara normal.
- Kalau Anda mengalami kram otot yang merisaukan, tanyakan pada dokter pilihan obat apa saja yang bisa digunakan.
Apa yang bisa dilakukan untuk mencegahnya?
Regangkan otot-otot kaki Anda setiap hari dengan menggunakan peregangan untuk betis dan urat Achilles berikut.
- Berdirilah dengan jarak sepanjang lengan dari dinding. Bersandarlah ke depan, letakkan kedua tangan dan lengan depan Anda ke dinding.
- Tekuklah salah satu lutut ke arah dinding. Biarkan tungkai yang lain tetap tegak. Biarkan kedua tumit tetap menapak lantai. Biarkan punggung Anda tetap tegak dan gerakkan panggul Anda ke arah dinding. Pertahankan ini selama 30 detik.
- Ulangi dengan tungkai yang berbeda. Lakukan 5 kali untuk masing-masing kaki.
- Regangkan otot-otot Anda dengan hati-hati dan lakukan pemanasan sebelum melakukan olahraga yang berat.
- Berhentilah berolahraga kalau mulai terasa kram. (Mayo Clinic - Guide to Self-Care)